banner 728x90
Gubernur Kepri Ansar Ahmad mengangkat surat suara warna abu-abu untuk Pilpres sebelum memasukan ke dalam kotak suara di TPS 002 Melayu Kota Piring, Kota Tanjungpinang, Rabu (14/2/2024). F- yen/suaraserumpun.com

Memasukan Lebih Awal Kertas Abu-abu, Begini Harapan Gubernur Kepri untuk Hasil Pilpres 2024

Komentar
X
Bagikan

Tanjungpinang, suaraserumpun.com – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) H Ansar Ahmad begitu antusias menggunakan hak pilihnya, pada Pemilu 2024 ini. Tak cuma memilih calon legislatif untuk DPR RI, DPRD Provinsi Kepri dan DPRD Kota Tanjungpinang serta DPD RI. Tapi, juga untuk pasangan presiden dan wakil presiden. Begini harapan Gubernur Kepri untuk hasil Pilpres pada Pemilu 2024 sekarang.

Gubernur Kepri H Ansar Ahmad mengajak istri, anak dan menantunya untuk menggunakan hak pilihnya sebagai warga negara lebih awal pada Pemilu 2024, Rabu (14/2/2024). Pukul 07.00 WIB, Gubernur Kepri bersama keluarganya sudah menuju ke TPS 002 Kelurahan Melayu Kota Piring, Tanjungpinang Timur, Kota Tanjungpinang. TPS 002 tersebut, tak jauh dari kediamannya. Kurang lebih 1 kilometer. 5 menit perjalanan dari rumahnya, sudah sampai di TPS.

Saat tiba di TPS 002, Gubernur Kepri H Ansar Ahmad bersama Bupati Bintan Roby Kurniawan, tak langsung mencoblos. Begitu juga dengan istri Gubernur Kepri Hj Dewi Kumalasari, serta menantunya Hafizha Rahmadhani. Sebab, petugas KPPS masih merapikan dinding TPS 002. Bahkan, beberapa petugas masih mengecek dan menyusun surat suara. Surat suara untuk Pilpres, DPD RI, DPR RI, DPRD Provinsi Kepulauan Riau dan DPRD Kota Tanjungpinang.

Baca Juga :  APBD 2023 Bintan Mencapai Rp1,18 Triliun, Simak Alokasi Belanja Daerah dari Roby Kurniawan

“Mohon maaf, agak lambat sedikit,” kata petugas di TPS 002 Melayu Kota Piring

Hampir setengah jam menunggu, Gubernur Kepri Ansar Ahmad pun dipanggil untuk menggunakan hak pilihnya. Lima lembar surat suara diserahkan petugas KPPS kepada Gubernur Kepri H Ansar Ahmad. Gubernur Kepri dengan tersenyum langsung menuju bilik suara. Dia pun mencoblos masing-masing surat suara.

Saat memasukan surat suara ke dalam kotak suara, Gubernur Kepri Ansar Ahmad lebih dahulu memasukan surat suara untuk Pilpres warna abu-abu. Saat ingin memasukan surat suara warna abu-abu itu, Ansar Ahmad pun mengangkatnya untuk memperlihatkan kepada publik dan wartawan. Kemudian, memasukan ke dalam kotak secara hati-hati dan perlahan, tapi pasti. Bahkan, Ansar Ahmad tersenyum usai memastikan surat suara untuk Pilpres tersebut masuk ke dalam kotak suara.

Gubernur Kepri Ansar Ahmad tersenyum saat memasukan surat suara warna abu-abu untuk Pilpres secara hati-hati ke kotak suara di TPS 002, Rabu (14/2/2024). F- yen/suaraserumpun.com

Berikutnya, Ansar Ahmad tanpa beban memasukan surat suara warna les merah ke dalam kotak suara DPD RI, warna kuning untuk DPR RI, warna biru untuk DPRD Provinsi Kepri dan warna hijau untuk surat suara DPRD Kota Tanjungpinang. Dari lima lembar surat suara tersebut, untuk pemilihan Presiden dan Wakil Presiden begitu istimewa bagi Ansar Ahmad Gubernur Kepri.

Baca Juga :  Daerah Pulau Menjadi Tantangan Pemkab Bintan untuk Implementasi ETPD

Untuk Pilpres pada Pemilu 2024 ini, Partai Golkar berkoalisi dengan parpol lainnya mendukung pasangan Prabowo Subianto dengan Gibran Rakabuming Raka, dengan nomor urut dua. Ansar Ahmad adalah Gubernur Kepri dari Partai Golkar. Bahkan sebelumnya, Ansar Ahmad menjabat sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kepri terlama, tiga periode. Justru itu, Ansar Ahmad Gubernur Kepri mengenakan batik dasar kuning pada saat menggunakan hak pilihnya di TPS 002 Melayu Kota Piring itu.

Masyarakat sudah pasti menebak bahwa Ansar Ahmad mencoblos pasangan Prabowo-Gibran nomor urut 02 pada saat menggunakan hak pilihnya di bilik suara di TPS 002, Rabu (14/2/2024) pagi tadi. Tapi, tidak seorang pun yang menyaksikan langsung, apakah benar Ansar Ahmad mencoblos pasangan Prabowo-Gibran. Ansar Ahmad pun tidak mengabadikan di hape maupun kamera atau video, terhadap pilihannya untuk surat suara Pilpres itu.

Baca Juga :  Harapan Ansar Ahmad Saat Menghadiri Pengukuhan Apdesi Kabupaten Karimun

Setelah menggunakan hak pilihnya, Ansar Ahmad pun tidak memberitahukan kepada istri, anak maupun menantunya, dia pilih apa. Boro-boro kepada orang lain. Saat ditanya apa pilihannya, Ansar Ahmad menjawab dengan senyum.

Sikap itu adalah wujud komitmen seorang Ansar Ahmad menjalankan asas langsung umum bebas dan rahasia dalam Pemilu. Terkadang orang lupa, dengan asas LUBER tersebut. Namun bagi Ansar Ahmad, asas LUBER pada setiap Pemilu selalu dia tanamkan.

Gubernur Kepri Ansar Ahmad memasukan surat suara Pilpres 2024 ke dalam kotak suara. F- yen/suaraserumpun.com

Meski tidak tahu siapa pilihan Ansar Ahmad di balik bilik suara tersebut, Gubernur Kepri ini berharap agar untuk Pilpres berlangsung satu putaran.

“Harapan saya, satu putaran saja, sudah selesai untuk hasil Pilpres (2024) ini. Tak ada putaran keduanya. Apalagi waktu untuk putaran kedua Pilpres itu, mepet,” kata Ansar Ahmad kepada suaraserumpun.com, tanpa memberitahu siapa pilihannya untuk surat suara berwarna abu-abu yang masuk ke dalam kotak suara di TPS 002 tersebut. (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *