banner 728x90
Skuad 757 Kepri Jaya FC menjalani sesi latihan untuk menghadapi pertandingan Grup I babak 80 besar putaran nasional Liga 3 2023-2024. F- benny

Laga Perdana, 757 Kepri Jaya FC Vs PS Polmas di Putaran Nasional Liga 3 2023-2024

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – 757 Kepri Jaya FC akan menghadapi PS Polmas dari Sulawesi Barat pada laga perdana penyisihan Grup I babak 80 besar putaran nasional Liga 3 musim 2023-2024. Berikut jadwal lengkap pertandingan 757 Kepri Jaya FC di babak 80 besar putaran nasional Liga 3 2023-2024.

Kompetisi putaran nasional Liga 3 musim 2023-2024 akan diikuti 80 klub amatir. Babak 80 besar, pertandingan dibagi menjadi 16 grup. Satu grup, ada yang terdiri dari empat klub. Ada pula yang terdiri dari lima klub.

Baca Juga :  Ansar Ahmad Salut dengan Pemkab Lingga, Target Realisasi Vaksinasi Ditambah Tiga Kali Lipat

Klub 757 Kepri Jaya FC sang jawara Liga 3 Putaran Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) berada di Grup I. 757 Kepri Jaya FC akan bersaing dengan Persipu, Persiku Kudus, PS Polmas, Persipal Palu untuk mendapatkan dua tiket melaju ke babak 32 besar putaran nasional Liga 3 2023-2024.

Penyisihan Grup I akan bertanding di Stadion Wergu Wetan Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Persiku Kudus sebagai tuan rumah. Pada laga perdana, 757 Kepri Jaya FC akan menghadapi PS Polmas Sulawesi Barat, Kamis (2/5/2024).

Baca Juga :  Rasionalisasi Anggaran, Tunjangan Tambahan Penghasilan Pegawai Bintan Dikurangi

Berikut ini jadwal pertandingan 757 Kepri Jaya FC di Grup I babak 80 besar putaran nasional Liga 3 2023-2024:

PS Polmas vs 757 Kepri Jaya FC, Kamis (2/5/2024), Pukul 13.15 WIB
757 Kepri Jaya FC vs Persipal Palu, Sabtu (4/5/2024), Pukul 13.15 WIB
Persiku Kudus vs 757 Kepri Jaya FC, Senin (6/5/2024), Pukul 15.30 WIB
757 Kepri Jaya FC vs Persipu, Rabu (8/5/2024), Pukul 15.30 WIB

Bona Simanjuntak pelatih 757 Kepri Jaya FC berharap doa dari semua masyarakat Kepri agar meraih hasil yang terbaik, pada penyisihan Grup I babak 80 besar putaran nasional Liga 3 musim ini. Targetnya, lolos ke babak 32 besar.

Bona Simanjuntak pelatih 757 Kepri Jaya FC mengawasi pemain saat latihan menjelang pertandingan Grup I babak 80 besar putaran nasional Liga 3 2023-2024. F- benny

“Kami mohon doa dari pendukung dan masyarakat Kepri. Kami akan berusaha maksimal di setiap pertandingan, untuk meraih hasil yang terbaik,” kata Bona Simanjuntak singkat, Senin (29/4/2024). (yen)

Baca Juga :  Pelayanan Kas Bank Riau Kepri Dibuka Lagi di Kantor Bupati Bintan

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *