banner 728x90
Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo, Sekda Bintan Ronny Kartika dan pimpinan FKPD memberikan selamat kepada Dandim 0315/Tanjungpinang Kolonel Tommy Anderson sebagai juara lomba menembak kategori ekshibisi HUT Bhayangkara tahun 2023 di Polres Bintan, Jumat (16/6/2023). F- yen/suaraserumpun.com

Brigadir Ervin Merebut Titel Juara Menembak di Polres Bintan, Dandim 0315/Tanjungpinang yang Terbaik

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Polres Bintan menggelar lagi kejuaraan menembak menyambut HUT Bhayangkara. Tahun ini, Brigadir Ervin dari Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Kepri merebut titel juara menembak memperingati HUT Bhayangkara ke-77 di Polres Bintan tahun 2023. Dandim 0315/Tanjungpinang Kolonel Tommy Anderson menjadi yang terbaik di kategori ekshibisi.

Tahun 2022 lalu, Febri Cobenk dari perwakilan wartawan tampil sebagai juara untuk lomba menembak yang digelar Polres Bintan. Menjelang peringatan HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023, Polres Bintan menggelar lomba menembak di lapangan tembak Tunggal Panaluan Mapolres Bintan, Jumat (16/6/2023).

Peserta yang mengikuti lomba menembak Polres Bintan tahun 2023 ini, diikuti 40 orang. Lomba dibagi dalam 2 kategori. Yaitu kategori ekshibisi antarpimpinan FKPD sebanyak 10 orang. Kategori ini diikuti Sekda Bintan Ronny Kartika, Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo, Dandim 0315/Tanjungpinang Kolonel Tommy Anderson, Kajari Bintan I Wayan Eka Widdyara, Fasharkan Mentigi Letkol M Hamzah, Danki Batalyon B Pelopor Satbrimobda Kepri AKP Hermansyah, serta kepala FKPD lainnya.

Selain kategori ekshibisi tersebut, peserta lomba masuk pada kategori umum, sebanyak 30 orang. Untuk kategori umum ini diikuti oleh TNI/Polri, masyarakat umum, Perbakin, PWI Bintan dan organisasi wartawan lainnya.

Baca Juga :  Swiss Dihentikan Spanyol Lewat Adu Penalti, Bukan Keberuntungan!

Pada saat lomba, awalnya masing-masing peserta menembak 3 kali sebagai uji coba. Dilanjutnya dengan menembak untuk penilaian, masing-masing lima peluru atau lima kali menembak. Pada lomba kategori ekshibisi antarpimpinan FKPD, Dandim 0315/Tanjungpinang Kolonel Inf Tommy Anderson M.PICT menjadi yang terbaik, dengan total nilai 45.

Pada kategori umum, terjadi persaingan sengit. Empat peserta mendapatkan nilai tertinggi dengan poin sama, yaitu total skor 42. Sehingga untuk menentukan juara, dilakukan lomba menembak putaran kedua.

Ketua PWI Bintan Harjo Waluyo dan peserta lomba menembak HUT Bhayangkara tahun 2023 di Polres Bintan membidik sasaran. F- yen/suaraserumpun.com

Berikut ini hasil lomba menembak peringatan HUT Bhayangkara tahun 2023 di Polres Bintan:

Kategori Ekshibisi antarpimpinan FKPD:
Juara 1, Kolonel Inf Tommy Anderson (Dandim 0315/Tanjungpinang)
Juara 2, Letkol M Hamzah (Fasharkan Mentigi)
Juara 3, AKP Hermansyah (Danki Batalyon B Pelopor Satbrimobda Kepri)

Kategori umum:
Juara 1, Brigadir Ervin (Batalyon B Pelopor Satbrimobda Kepri)
Juara 2, Kompol Indra Jaya (Kabag SDM Polres Bintan)
Juara 3, Brigadir Irwansyah (Polsek Bintan Timur)

Baca Juga :  Serah Terima Hibah Aset di Kepri, KPK: Yang Menang Masyarakat

Dengan hasil ini, Dandim 0315/Tanjungpinang tampil sebagai juara pertama dan terbaik pada kategori ekshibisi antarpimpinan FKPD. Sementara, Brigadir Ervin dari Batalyon B Pelopor Satbrimobda Kepri berhasil merebut titel juara lomba menembak Polres Bintan tahun 2023, dari juara bertahan (2022) Febri Cobenk.

“Kurang maksimal persiapan untuk tahun ini. Yang penting, lomba ini sebagai ajang silaturahmi,” kata Febri Cobenk didampingi Ketua PWI Bintan Harjo Waluyo dan beberapa perwakilan organisasi wartawan lainnya.

Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo SIK MM mengucapkan terima kasih kepada pimpinan FKPD dan seluruh undangan serta peserta yang berpartisipasi pada lomba Menembak dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023 di Polres Bintan ini.

“Tujuan diadakan lomba ini agar kita dapat menyalurkan hobi. Sekaligus menjalin silaturahmi antara FKPD Bintan serta masyarakat dan organisasi wartawan yang ikut dalam kegiatan ini,” sebut Kapolres Bintan.

Kapolres Bintan menyebutkan, selain lomba menembak, pada peringatan HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023 ini, juga dilaksanakan kegiatan lainnya. Seperti lomba stand-up comedi yang akan dilaksanakan pada tanggal 22 Juni mendatang. Selanjutnya diadakan lomba Peraturan Baring Berbaris (PBB) yang akan dilaksanakan tanggal 19 Juni 2023.

Baca Juga :  12 Anggota Dewan Bintan Walk Out dari Paripurna Penyampaian LPP APBD 2022, Simak Pemicunya

Tanggal 24 Juni 2023 pekan depan, akan dilaksanakan olahraga bersama di lapangan relief Kijang, diselingi dengan lomba mewarnai untuk anak-anak Sekolah Dasar. Dalam kegiatan akan disediakan door prize (hadiah hiburan) untuk peserta olahraga bersama.

Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo SIK MM mengucapkan selamat kepada para pemenang Lomba Menembak. Untuk kategori umum, masing-masing pemenang diberikan piala dan uang pembinaan.

“Sempena HUT Bhayangkara ke-77 ini, kami juga melaksanakan kegiatan bakti sosial,” tambah AKBP Riky Iswoyo Kapolres Bintan.

Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo dan PJu Polres Bintan menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba menembak kategori umum peringatan HUT Bhayangkara 2023 di Polres Bintan, Jumat (16/6/2023). F- yen/suaraserumpun.com

Dandim 0315/Tanjungpinang Kolonel Inf Tommy Anderson M.PICT mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang diberikan untuk mengikuti lomba menembak tersebut.

“Terima kasih kepada Kapolres Bintan yang telah menyelenggarakan kegiatan ini yang mana dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77. Dan semoga jalinan persahabatan, sinergitas dan kekompakan antar FKPD Bintan dapat lebih terjalin erat,” ucap Dandim di sela kegiatan tersebut. (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *