banner 728x90
Wakil Bupati Bintan Ahdi Muqsith bersilaturahmi dengan insan pers menjelang pendaftaran calon kepala daerah ke Partai Demokrat dan lebaran Idulfitri 1445 hijriah. F- istimewa

Menuju Pilkada Bintan (2024), Ahdi Muqsith: Insya Allah Saya Daftar ke Demokrat

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Wakil Bupati Bintan Ahdi Muqsith menyatakan, dirinya akan mendaftar ke DPC Partai Demokrat sebagai calon kepala daerah menuju Pilkada Bintan tahun 2024. Ahdi Muqsith sedang melengkapi persyaratan, dan bakal menyerahkan ke Demokrat Bintan setelah lebaran Idulfitri nanti.

“Iya benar, Demokrat Bintan sudah membuka pendaftaran calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah,” kata Ahdi Muqsith di sela bersilaturahmi dengan insan pers menyambut lebaran Idulfitri di kediamannya, Sabtu (6/4/2024) malam tadi.

Ahdi Muqsith mengatakan, dirinya tertarik mendaftar sebagai calon kepala daerah ke Partai Demokrat, karena ingin mengikuti Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bintan, November 2024 mendatang. Sebab, potensi Bintan cukup besar untuk dibangun lebih maksimal ke depan. Terutama dalam pengembangan pariwisata dan UMKM masyarakat Bintan.

Baca Juga :  Ini Jenis Kegiatan TMMD Ke-112 di Kota Batam

“Saya sudah keliling hampir semua potensi pariwisata yang ada di Bintan. Tinggal bagaimana mempromosikan dan memberdayakan UMKM saja. Pariwisata berkembang, ekonomi masyarakat Bintan juga pasti berkembang,” jelas Ahdi Muqsith.

“Selain itu, saya sudah pindah KTP dan menjadi warga Kabupaten Bintan. Insya Allah, saya dfatar ke Demokrat untuk calon kepala daerah pada Pilkada atau Pilbup Bintan nanti,” sambung Wakil Bupati Bintan yang akrab disapa Bang Osit ini.

Sebelumnya, DPC Partai Demokrat Kabupaten Bintan telah membuka dan melaksanakan penjaringan dan seleksi pendaftaran bagi Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, untuk menghadapi Pilkada Serentak Tahun 2024 di Kabupaten Bintan.

Baca Juga :  Maiyanti Anggota DPRD Diperiksa Kejari Tanjungpinang Soal Dugaan Korupsi Dana Reses dan Sekretariat Dewan

Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Bintan dibuka DPC Partai Demokrat Bintan, terhitung dari tanggal 1 April 2024 sampai dengan 21 April 2024 nanti. Untuk kelengkapan persyaratan dan administrasi pendaftaran bagi Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, dapat menghubungi Sekretariat DPC Demokrat Kabupaten Bintan. Atau bisa menghubungi Randa Partira di nomor kontak 0822-8823-2223 atau di nomor 0857-6533-3335.

“Insya Allah, habis lebaran nanti saya serahkan berkas pendaftaran calon kepala daerah ke Demokrat Bintan itu. Sekarang, lagi saya lengkapi berkas persyaratannya,” demikian Ahdi Muqsith.

Baca Juga :  Tahun 2023, Program Pinjaman Tanpa Bunga bagi UMKM Dilanjutkan

Menurut Ahdi Muqsith, dalam proses penjaringan dan pendaftaran calon kepala daerah dan wakil kepala daerah ini, Demokrat akan melakukan survei dari semua nama yang mendaftar. Dari hasil survei nanti, baru ditentukan siapa calon kepala daerah dan wakil kepala daerah. Serta menentukan koalisi partai.

“Kita lihat saja nanti seperti apa putusan Demokrat Bintan untuk menuju Pilkada Bintan itu,” tutup Ahdi Muqsith. (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *