banner 728x90
Selain Polsek Bintan Timur, personel Polsek Bintan Utara jajaran Polres Bintan juga melaksanakan Minggu Kasih di tempat ibadah gereja, Minggu (15/10/2023). F- humas polres bintan

Minggu Kasih, Polsek Bintan Timur Mengimbau Agar Gereja Tak Digunakan sebagai Tempat Berkampanye

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Polres Bintan melalui Polsek jajarannya melaksanakan lagi kegiatan Minggu Kasih, Minggu (15/10/2023). Di Polsek Bintan Timur, polisi mengimbau agar tempat ibadah seperti gereja tidak digunakan sebagai tempat berkampanye.

Personel Polsek Bintan Timur melaksanakan Minggu Kasih di Gereja Katholik St Cosmos & Damianus, di jalan Duyung Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur. Kegiatan Minggu Kasih ini dipimpin oleh Iptu Richie Putra.

Pada kesempatan tersebut, Iptu Richie mengimbau kepada masyarakat, pada musim kemarau ini, agar tidak membakar hutan atau lahan jika ingin membuka lahan perkebunan. Selain itu, personel polisi menyosialisasikan tentang Pemilu.

Baca Juga :  Gubernur Kepri Tanam Kurma Asal Inggris di Halaman Masjid Senilai Rp68 Miliar

“Kita imbau agar tempat ibadah seperti gereja tidak digunakan untuk berkampanye,” kata Iptu Richie.

Di tempat terpisah, Polsek Bintan Utara melaksanakan Minggu Kasih di Gereja HKGB Desa Teluk Sasah, Kecamatan Seri Kuala Lobam. Kegiatan dipimpin oleh Ipda R Edi Suratman selaku Panit 1 Binmas Polsek Bintan Utara.

Ipda R Edi Suratman mengimbau agar masyarakat bersama-sama selalu menjaga Kamtibmas di wilayahnya. Jika ada permasalahan agar diselesaikan dengan baik, tanpa adanya perpecahan.

“Jika memerlukan Polri dalam pemecahan masalah, agar menghubungi Bhabinkamtibmasnya,” katanya.

Baca Juga :  Rodhial Huda Wabup Natuna Terpapar Covid-19, Bupati: Mari Doakan Semoga Cepat Sembuh

Sedangkan Polsek Gunung Kijang membuka forum Minggu Kasih di toko yang berada di Kelurahan Kawal, Kecamatan Gunung Kijang. Untuk Polsek Teluk Bintan melaksanakan Minggu Kasih di warung di Kelurahan Tembeling Tanjung.

Mewakili Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo SIK MM, Kasihumas Polres Bintan Iptu Missyamsu Alson menjelaskan, program Minggu kasih yang dilaksanakan oleh jajaran bertujuan untuk menampung aspirasi masyarakat dan mendengarkan langsung keluhan yang dialami masyarakat.

“Program Minggu Kasih ini hampir sama dengan dengan program Jumat Curhat. Yaitu program untuk menampung aspirasi dan keluhan masyarakat,” jelas Iptu Alson.

Baca Juga :  Setelah Karimun, Cen Sui Lan Kunker ke Natuna untuk Meresmikan Proyek IBM hingga Berbagi Sembako

“Kita lakukan sosialisasi dan menjalin komunikasi langsung dengan masyarakat untuk menciptakan situasi Kamtibmas di Kabupaten Bintan, agar tetap aman dan kondusif,” sambungnya. (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *