banner 728x90
Pemain Smansa Tanjungpinang menghadang pemain SMAN 6 Tanjungpinang pada pertandingan perempat final kejuaraan futsal Piala Gubernur Kepri 2023 zona Tanjungpinang di lapangan Junior Km 5 Atas, Senin (24/7/2023). F- yen/suaraserumpun.com

Sengit! Saksikan Smansa Versus SMAN 4 Berebut Tiket Final Kejuaraan Futsal Zona Tanjungpinang

Komentar
X
Bagikan

Tanjungpinang, suaraserumpun.com – Pertandingan babak delapan besar kejuaraan futsal Piala Gubernur Kepri 2023 zona Tanjungpinang berlangsung sengit, Senin (24/7/2023) siang. Pertandingan bakal lebih sengit lagi pada babak semifinal, Selasa (25/7/2023) pagi besok. Saksikan SMA Negeri 1 (Smansa) Tanjungpinag versus SMAN 4 Tanjungpinang berebut tiket final kejuaraan futsal Piala Gubernur Kepri zona Tanjungpinang di lapangan Junior Km 5 Atas.

Pertandingan babak perempat final kejuaraan futsal Piala Gubernur Kepri 2023 zona Tanjungpinang, diawali dengan tim SMA Negeri 2 Tanjungpinang versus SMK Negeri 2 Tanjungpinang, Senin (24/7/2023) siang. SMAN 2 Tanjungpinang terlalu tangguh bagi SMKN 2 Tanjungpinang. SMAN 2 (Smanda) menang 7-1 vs SMKN 2 Tanjungpinang. SMAN 2 Tanjungpinang lolos ke babak semifinal.

Pada pertandingan perempat final lain, SMKN 4 Tanjungpinang harus mengakui kemenangan SMKN 1 Tanjungpinang. Sejogianya, pertandingan dua sekolah kejuruan ini berlangsung seimbang dan sengit. Babak pertama, skor masih 1-0, keunggulan SMKN 1 Tanjungpinang. Babak kedua, SMKN 4 Tanjungpinang mencetak 1 gol. Tapi, pertandingan SMK Negeri 1 Tanjungpinang vs SMK Negeri 4 Tanjungpinang berkesudahan, dengan skor 2-1. SMKN 1 Tanjungpinang melaju ke babak semifinal.

Baca Juga :  Berita Terhangat! Proses Penahanan Ignatius Mr Bom Dihadang Massa

Pertandingan sengit terjadi lagi saat SMA Negeri 1 (Smansa) Tanjungpinang melawan SMA Negeri 6 Tanjungpinang. Pada pertandingan ini, pemain Smansa Tanjungpinang mendominasi. Namun, sulit untuk menembus pertahanan lawan.

Beberapa kali serangan pemain Smansa Tanjungpinang selalu berhasil dipatahkan pemain SMAN 6 Tanjungpinang. Justru serangan balik pemain SMAN 6 Tanjungpinang beberapa kali membahayakan gawang SMA Negeri 1 Tanjungpinang. Tapi, Raditya dan kawan-kawan berhasil mencetak 2 gol di babak pertama.

Memasuki babak kedua, pemain belakang SMAN 6 Tanjungpinang lebih disiplin. Gol tambahan tak terjadi bagi pemain SMAN 1 Tanjungpinang. Begitu pula dengan pemain SMAN 6 Tanjungpinang, tak mampu mencetak gol sampai pertandingan usai. Alhasil, Smansa Tanjungpinang menang 2-0 atas SMAN 6 Tanjungpinang, pada pertandingan babak perempat final ini. Smansa Tanjungpinang lolos ke babak semifinal.

Baca Juga :  Ansar Ahmad Mengajukan Rp93,621 Miliar untuk Penataan Lanjutan Pulau Penyengat di 2024

Pada pertandingan keempat babak perempat final, SMA Negeri 4 Tanjungpinang berhadapan dengan MAN Tanjungpinang. Pemain SMAN 4 Tanjungpinang yang bermain agresif ini mendapat perlawanan sengit dari MAN Tanjungpinang di babak pertama. Skor imbang 2-2 sampai turun minum.

Di babak kedua, pemain SMAN 4 Tanjungpinang bermain lebih terbuka dan mendominasi dalam penguasaan bola. Sampai pertandingan usai, SMAN 4 Tanjungpinang berhasil menambah 5 gol, tanpa balas. SMAN 4 Tanjungpinang vs MAN Tanjungpinang tuntas, dengan skor 7-2. SMAN 4 Tanjungpinang lolos ke babak semifinal.

Pada pertandingan semifinal, SMA Negeri 2 (Smanda) Tanjungpinang akan menghadapi SMKN 1 Tanjungpinang. Sedangkan Smansa Tanjungpinang vs SMAN 4 Tanjungpinang akan saling berebut tiket ke babak final pada kejuaraan futsal Piala Gubernur Kepri 2023 zona Tanjungpinang.

Ratusan suporter dari kalangan pelajar menyemarakkan kejuaraan futsal Piala Gubernur Kepri 2023 zona Tanjungpinang. F- yen/suaraserumpun.com

“Babak semifinal akan bertanding, Selasa (25/7/2023) mulai pukul 09.00 WIB. Sedangkan pertandingan final akan dilaksanakan, Selasa siang,” sebut Edi Sutikno panitia penyelenggara kejuaraan futsal Piala Gubernur Kepri zona Tanjungpinang. (yen)

Baca Juga :  BPS: Nilai Ekspor Kepri Naik 1,90 Persen

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *