banner 728x90
Tim Satlantas Polres Bintan memberikan pelatihan PBB sekaligus sosialisasi peraturan lalu lintas di kalangan pelajar SMA Negeri 1 Bintan Utara, Senin (12/6/2023). F- humas polres bintan

Begini Upaya Satlantas Polres Bintan Menekan Angka Laka Lantas di Kalangan Pelajar

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Satlantas Polres Bintan terus berupaya menekan angka kecelakaan lalu lintas, atau laka lantas di kalangan pelajar. Caranya, tim Satlantas Polres Bintan memberikan sosialisasi peraturan lalu lintas kepada pelajar SMA Negeri 1 Bintan Utara, Senin (12/6/2023).

Selain memberikan sosialisasi peraturan lalu lintas, Satlantas Polres Bintan juga memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada pelajar.

Mewakili Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo SIK MM, Kasat Lantas Polres Bintan AKP Khapandi menjelaskan, kegiatan sosialisasi peraturan lalu lintas dan pelatihan PBB bagi kalangan pelajar itu untuk memenuhi permintaan dari komite sekolah, saat Jumat Curhat, Jumat (9/6/2023) lalu.

Baca Juga :  Ternyata, Kepri Punya Daerah yang Berpotensi Jadi Lumbung Pangan

“Kita penuhi permintaan dari Komite Sekolah yang meminta agar personel Polres Bintan turun ke sekolah-sekolah, untuk melakukan pelatihan dan sosialisasi peraturan lalu lintas itu,” kata AKP Khapandi.

Untuk Satlantas Polres Bintan melakukan sosialisasi tentang pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas. Sekaligus memberikan pelatihan Peraturan Baris berbaris (PBB) di sekolah-sekolah untuk tingkat SMP dan SMA.

Senin (12/6/2023) ini, Satlantas polres Bintan turun ke Sekolah SMA Negeri 1 Bintan Utara untuk memberikan sosialisasi peraturan lalu lintas. Serta materi-materi Peraturan Baris berbaris (PBB) yang dipimpin oleh Kanit Kamsel Iptu Zulfikar Andri beserta 3 anggotanya.

Baca Juga :  Kapolres Bintan Menutup Operasi Ketupat Seligi 2023

Tujuan dari kegiatan ini agar dapat membangun kedisplinan pada para siswa mulai dari kehadiran di sekolah, datang tepat waktu, kegiatan ekstrakulikuler, dan sebagainya.

“Kegiatan itu untuk memberi pembelajaran berlalu lintas sejak dini serta upaya untuk mengurangi kejadian laka lantas,” tutup Kasat Lantas Polres Bintan. (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *