banner 728x90
Atlet renang Tanjungpinang berlomba dengan atlet kontingen lainnya pada Porprov ke-V Kepri tahun 2022 di Kabupaten Bintan, Jumat (11/11/2022). F- yen/suaraserumpun.com

Tanjungpinang Juara Umum Renang, Berikut Perolehan Medali Sementara Porprov Kepri hingga Sabtu Pagi

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Kontingen Tanjungpinang tampil sebagai juara umum, mengalahkan Batam di cabang olahraga (cabor) renang, pada Porprov Kepri tahun 2022 di Kabupaten Bintan. Berikut perolehan medali sementara Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-V Kepri di Bintan hingga, Sabtu (12/11/2022) pukul 10.00 WIB.

Kontingen Tanjungpinang lebih unggul empat medali emas dibandingkan Kota Batam, pada cabor renang, pada Porprov ke-V Kepulauan Riau (Kepri) di Kabupaten Bintan. Cabor renang pada penyelenggaraan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-V Kepri tahun 2022 di Bintan berakhir, Jumat (11/11/2022).

Dari seluruh nomor yang dipertandingkan, kontingen Kota Tanjungpinang mengoleksi 15 medali emas, 14 perak, dan 7 perunggu. Sedangkan kontingen Batam di urutan kedua, mengoleksi 11 emas, 10 perak dan 14 perunggu.

Baca Juga :  Polres Bintan Buka Dapur Umum untuk Lansia dan Warga Kurang Mampu

Manager cabor renang Kota Tanjungpinang Deka Harmadia Sandi mengucapkan terima kasih atas perjuangan para atlet Tanjungpinang, yang bertanding di Porprov Kepri tahun 2022 ini. Selain itu, Deka juga mengucapkan terima kasih atas dukungan Pemko Tanjungpinang terhadap cabor renang.

“Kami akan terus berupaya meningkat prestasi atlet kami. Mereka rata-rata masih muda, dan berpotensi. Semoga banyak atlet renang kita yang lolos ke PON 2024 nanti,” kata Deka.

“Terima kasih buat Pak Sekda Tanjungpinang, yang hadir langsung menyaksikan pertandingan atlet renang di Treasuer Bay ini,” ucap Deka usai pertandingan nomor open water swimming (OWS) di danau Tresure Bay, Lagoi, Bintan.

Manajer cabor renang Kota Tanjungpinang Deka Harmadia Sandi bersama Sekda Tanjungpinang Zulhidayat dan atlet renang Tanjungpinang. F- yen/suaraserumpun.com

Selain renang, beberapa cabor juga telah menyelesaikan pertandingan hingga, Jumat (11/11/2022) malam tadi. Dari perolehan medali sementara, Kota Batam tetap berada di puncak. Bahkan dipastikan, Kota Tanjungpinang menjadi juara umum pada Porprov ke-V Kepri tahun 2022 di Kabupaten Bintan. Meski masih ada tiga cabor yang belum berakhir, sampai Sabtu (12/11/2022) siang ini.

Baca Juga :  Sekdaprov Kepri Membuka Sosialisasi PP Nomor 26 Tahun 2023

Kota Tanjungpinang berada di peringkat kedua, untuk perolehan medali sementara dari seluruh cabor. Sedangkan tuan rumah Kabupaten Bintan, berada di posisi ketiga, dengan perolehan 49 emas, 54 perak, 76 perunggu. Selisih Bintan dengan Kota Tanjungpinang hanya 6 emas. Masih ada dua cabor yang diharapkan Bintan untuk menggeser posisi Tanjungpinang, judo dan sepak takraw.

Perolehan medali sementara Porprov ke-V Kepri tahun 2022 hingga, Sabtu (12/11/2022) pukul 10.00 WIB. F- sumber: PB Porprov Kepri

Berikut perolehan medali sementara Porprov ke-V Kepri tahun 2022 di Kabupaten Bintan hingga, Sabtu (12/11/2022) pukul 10.00 WIB:

Kota Batam: 145 emas, 73 perak, 60 perunggu
Kota Tanjungpinang: 55 emas, 79 perak, 93 perunggu
Bintan: 49 emas, 54 perak, 76 perunggu
Karimun: 22 emas, 35 perak, 70 perunggu
Lingga: 21 emas, 36 perak, 51 perunggu
Anambas: 6 emas, 5 perak, 12 perunggu
Natuna: 3 emas, 19 perak, 35 perunggu

Baca Juga :  Kunjungan Turis 182.514 Orang, Agus Wibowo: Pengurangan Tarif VoA Akan Menambah Wisatawan

(yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *