banner 728x90
Alumni SMPN 2 Kijang berbagi takjil berbuka puasa Ramadan 1444- hijriah di Pasar Inpres Kijang, Jumat (31/3/2023). F- yen/suaraserumpun.com

Alumni SMPN 2 Kijang Berbagi 100 Paket Takjil

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Alumni SMP Negeri 2 Kijang anggkatan 1994 berbagi 100 paket makanan berbuka puasa (takjil) Ramadan 1444 hijriah di wilayah Kijang, Bintan Timur, Jumat (31/3/2023). Kegiatan berbagi takjil ini sebagai bentuk kepedulian para alumni SMPN 2 Kijang Angkatan 1994 terhadap masyarakat.

“Kegiatan ini, sekaligus untuk silaturahmi. Baik silaturahmi dengan alumni SMPN 2 Kijang angkatan 1994, maupun bersilaturahmi dengan masyarakat Bintan Timur,” ujar Erni koordinator kegiatan.

Erni mengatakan, paket takjil yang disediakan ini sebanyak 100 kotak, dengan pelbagai jenis kue dan bubur. Takjil yang diberikan kepada masyarakat ini merupakan sumbangan dari para alumni SMPN 2 Kijang angkatan 1994.

Baca Juga :  Operasi Ketupat Seligi 2021, Ansar: Amankan Kebijakan Larangan Mudik

“Memang, belum semua kami ngumpul. Karena, masih ada yang di perantauan dan ada yang masih kerja. Tapi, kegiatan ini akan berlanjut lagi, untuk beberapa hari ke depan,” kata Erni.

Rencananya, kegiatan berbagi takjil dari alumni SMP Negeri 2 Kijang ini akan dilaksanakan, pekan depan.

“Kalau hari ini, kami berbagi di jalan Pasar Inpres Kijang Kota. Pekan depan, insya Allah dilaksanakan di Km 18 atau di Km 20 Gunung Lengkuas, Bintan Timur,” tambah Erni didampingi sejumlah alumni SMPN 2 Kijang angkatan 1994 lainnya. (yen)

Baca Juga :  Ustazah Aisah Dahlan Memberikan Kiat Orang Tua Sukses Dunia dan Akhirat

Editor: Wahyu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *