banner 728x90
Atlet selam Pengprov POSSI Kepri mengikuti babak kualifikasi PON di Senayan Aquatic Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta. F- possi kepri

Aulia dan Dito Alkafii Atlet POSSI Kepri Lolos PON 2024 Aceh-Sumut

Komentar
X
Bagikan

Batam, suaraserumpun.com – Aulia dan Dito Alkafii dua atlet Persatuan Olaharaga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Kepri lolos PON 2024 Aceh-Sumut. Aulia dan Dito Alkafii mendapatkan tiket PON, dari hasil babak kualifikasi PON di Senayan Aquatic Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, 16-24 Juli 2023.

Aulia lolos pada nomor 200 meter surface, finswimming Kolam. Dito Alkafii lolos pada nomor 200 meter surface (R), finswimming Kolam. Pada babak kualifikasi PON ini, kontingen POSSI Kepri menurunkan lima orang atlet dari Pengkot POSSI Batam dan Pengkab POSSI Bintan. Lima atlet itu terdiri dari 3 putra dan 2 putri, didampingi 2 pelatih.

Baca Juga :  Jelang Porprov 2022 Kepri, KONI Bintan Bikin Coaching Clinic di Bhadra Resort

Kurniawan Udi Basuki pelatih cabor selam Kepri menyampaikan, pada babak kualifikasi PON ke-XXI 2024 ini diikuti 30 provinsi. Dirinya bersyukur atlet selam Kepri mampu bersaing dengan atlet dari provinsi lain. Dari 5 atlet yang turun pada babak kualifikasi PON ini yaitu Kayden, Nakos Marsiah, Aulia, Tri Safika dan M Dito Alkahfi.

“Dari hasil Pra PON ini, 2 atlet POSSI Kepri yang lolos PON ke-XXI 2024 di nomor finswimming kolam, atas nama Aulia dan Dito. Sedangkan untuk nomor laut (OBA) belum berhasil lolos ke PON 2024 Aceh-Sumut,” sebut Kurniawan.

Baca Juga :  Roby Bangga, Dua Atlet Penyandang Cacat Bintan Bertanding di Peparnas Papua

Usep RS Ketua KONI Kepri mengucapkan selamat kepada dua atlet selam Pengprov POSSI Kepri yang lolos ke PON 2024 Aceh-Sumut. Dengan lolosnya dua atlet selam ini, maka untuk sementara KONI Kepri hingga Jumat (28/7/2023), telah meloloskan 7 Cabang Olahraga (cabor). Cabor yang lolos itu dari cabor hapkido (5 atlet), golf (3 atlet), ski air (2 nomor/5 atlet), aeromodelling 2 (atlet), menembak (2 atlet), selam (2 atlet) dan woodball (1 atlet). (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *