banner 728x90
Hafizha Rahmadhani Ketua TP-PKK Bintan bertukar cendera mata saat kunjungan kerja (kunker) ke Yayasan Pekka Jakarta Pusat, Senin (11/12/2023). F- diskominfo bintan

Hafizha Rahmadhani Kunker ke Yayasan Pekka Jakarta Pusat, Simak Tujuannya

Komentar
X
Bagikan

Jakarta, suaraserumpun.com – Ketua TP-PKK Bintan Hafizha Rahmadhani Putri kunjungan kerja (kunker) ke Yayasan Pekka Jakarta Pusat, Senin ((11/12/2023). Kunker ini untuk menambah inovasi dalam upaya pemberdayaan para perempuan kepala keluarga (Pekka) di Kabupaten Bintan, pada masa mendatang.

Sebagian perempuan ada yang mengemban amanah sebagai kepala keluarga. Pekka dari kelompok ini merupakan hal yang perlu mendapat perhatian dari pemerintah. Kondisi itu pula yang mendorong Ketua TP-PKK Bintan Hafizha Rahmadhani untuk terus melakukan berbagai upaya, dalam meningkatkan kesejahteraan dan kemampuan para perempuan kepala keluarga atau biasa disebut Pekka.

Baca Juga :  Viral Video Antrean Panjang di Kantor Imigrasi TPI-Batam, Ombudsman Langsung Sidak

Sebelumnya, TP-PKK Bintan telah memberikan perbagai pelatihan untuk meningkatkan kesejahteraan Pekka Kabupaten Bintan. Seperti pelatihan membuat kue, pelatihan memangkas rambut, pelatihan merias wajah, pelatihan merajut hingga pelatihan politik bagi perempuan. Namun demikian, Hafizha merasa banyak hal lagi yang perlu dipelajari dan diserap dari berbagai inovasi yang ada.

“Itu tujuan kita melakukan kunker ke Yayasan Pekkka Jakarta Pusat ini,” ujar Hafizha Rahmadhani Putri.

Selama ini, Yayasan Pekka Jakarta Pusat cukup menunjukkan catatan yang sangat baik. Kiprahnya pun sering mendapat pengakuan dari berbagai pihak terhadap pemberdayaan perempuan sebagai kepala keluarga.

Baca Juga :  2023, Pembangunan Kabupaten Bintan Fokus pada Smart City

“Alhamdulillah, hari ini kita diskusi tentang banyak hal. Kita sharing inovasi-inovasi, saling tukar pikiran. Dan ternyata banyak hal yang juga bisa kita serap untuk kita terapkan di Bintan, nantinya,” kata Hafizha.

Saat ini, Bintan telah membentuk satu asosiasi Pekka di Kecamatan Bintan Timur. Target ke depan, seluruh kecamatan akan memiliki wadah tersebut, sehingga upaya-upaya yang dilakukan akan lebih maksimal. Sedangkan Pemkab Bintan melalui DP3KB dan TP-PKK, sudah 2.914 Pekka di Bintan terus diberdayakan. Baik di bidang ekonomi maunpun lainnya. (yen)

Baca Juga :  Aspirasi Kepsek kepada Hj Dewi Kumalasari, Minta Transportasi Laut untuk Guru

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *