Tanjungpinang, suaraserumpun.com – Buat pecinta dan insan sepak bola, saksikan kejuaraan sepak bola U-20 Piala Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) zona Tanjungpinang mulai, Senin (8/5/2023) pekan ini. Berikut jadwal pertandingan lengkapnya.
Kejuaraan sepak bola Piala Gubernur Kepri tahun 2023 ini, dibagi menjadi tujuh zona. Yaitu, dua wilayah kota dan lima wilayah kabupaten di Provinsi Kepri. Kejuaraan sepak bola usia di bawah 20 tahun plus 2 orang pemain senior memperebutkan masing-masing hadiah total Rp45 juta ini, diawali di zona Kota Tanjungpinang.
Kejuaraan sepak bola U-20 Piala Gubernur Kepri tahun 2023 zona Tanjungpinang dilaksanakan selama delapan 8. Pertandingan di lapangan Sri Tri Buana Dompak ini dimulai, Senin (8/5/2023) siang hingga Senin (15/5/2023). Ada lima klub yang mengikuti pertandingan yang digelar oleh Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kepri bersama Asprov PSSI Kepri, serta Askot PSSI Tanjungpinang ini.
Lima klub yang mengikuti kejuaraan dengan sistem round-robin setengah kompetisi tersebut antara lain PS Shark, PSTK, AS Hitam FC, Indra Sakti FC dan PSDL. Klub atau tim yang mengoleksi poin terbanyak, akan menjadi juara.
Berikut jadwal pertandingan kejuaraan sepak bola Piala Gubernur Kepri tahun 2023 zona Tanjungpinang:
Senin, 8 Mei 2023
Indra Sakti FC vs PSDL
Selasa, 9 Mei 2023
PSTK vs PS Shark
AS Hitam FC vs Indra Sakti FC
Rabu, 10 Mei 2023 (istirahat)
Kamis, 11 Mei 2023
PS Shark vs AS Hitam FC
PSDL vs PSTK
Jumat, 12 Mei 2023
PSDL vs AS Hitam FC
Indra Sakti FC vs PS Shark
Sabtu, 13 Mei 2023 (istirahat)
Minggu, 14 Mei 2023
PSTK vs Indra Sakti FC
PS Shark vs PSDL
Senin, 15 Mei 2023
AS Hitam vs PSTK
Mewakili Kepala Dispora Kepri Muhammad Ikhsan, Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kepri Muhrizal menyampaikan, kejuaraan sepak bola U-20 Piala Gubernur Kepri ini akan dibuka oleh Gubernur Kepulauan Riau H Ansar Ahmad. Kejuaraan ini merupakan ajang pembinaan sepak bola di Kepri. Justru itu, pemain merupakan usia di bawah 20 tahun. Namun, ditambah hanya 2 orang pemain senior.
“Semoga kejuaraan ini meningkatkan prestasi olahraga, khususnya cabang sepak bola, bagi pemain muda. Dalam kejuaraan ini, kita mengambil tema respect dan fair play,” kata Muhrizal yang akrab disapa Ery tersebut di sela persiapan kejuaraan sepak bola Piala Gubernur Kepri di lapangan stadion Sri Tri Buana Dompak, Tanjungpinang, Minggu (7/5/2023). (yen)
Editor: Sigik RS