banner 728x90
KPU Kepri dan KPU Bintan memperkenalkan maskot Kekah Rami dan Kesi pada peluncuran Pilkada Kabupaten Bintan di Kantor KPU Bintan, Rabu (8/5/2024) malam tadi. F- yen/suaraserumpun.com

KPU Meluncurkan Pilkada Kabupaten Bintan Tahun 2024, Maskotnya Kekah Rami dan Kesi

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Penyelenggaraan Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 berjalan sukses di Kabupaten Bintan. Rabu (8/5/2024) malam, KPU Bintan secara resmi meluncurkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bintan tahun 2024. Peluncuran Pilkada Kabupaten Bintan tahun 2024 tersebut sekaligus memperkenalkan maskot Kekah Rami dan Kekah Kesi.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bintan melaksanakan peluncuran Pilkada Kabupaten Bintan tahun 2024 di halaman Kantor KPU Bintan di Jalan Tata Bumi Ceruk Ijuk, Toapaya. Hadir Bupati Bintan Roby Kurniawan, komisioner KPU Provinsi Kepri Priyo Handoko, Wakil Ketua DPRD Bintan Fiven Sumanti, Wakapolres Bintan Kompol Amir Hamzah, perwakilan Forkopimda dan pimpinan partai politik peserta Pemilu 2024.

Peluncuran Pilkada Kabupaten Bintan tahun 2024 ditandai dengan penekanan tombol sirene dan memperkenalkan maskot Pilkada 2024, yakni Kekah Natuna. Kekah ini adalah kera atau monyet yang merupakan hewan endemic di Kabupaten Natuna. Hidupnya berkelompok dan hampir punah. Untuk wilayah Provinsi Kepri, Kekah (kera dengan khas berkaca mata) ini hanya dijumpai di Kabupaten Natuna.

Baca Juga :  Kejaksaan Fokus Pada Pencegahan Tipikor, Bukan Pengungkapan Kasus Korupsi

“Pilkada tahun 2020 lalu, maskotnya dugong Bintan. Pilkada tahun 2024 ini maskotnya Kekah Natuna. Ini sudah kita luncurkan pada 27 April 2024 lalu, saat peluncuran Pilkada Provinsi Kepri,” kata Priyo Handoko.

“Untuk di kabupaten dan kota se-Provinsi Kepri, Kabupaten Bintan yang pertama meluncurkan Pilkada tahun 2024. Tahun ini ada 508 kabupaten dan kota dan 37 provini se-Indonesia yang melaksanakan Pilkada,” sambungnya.

Maskot Pilkada tahun 2024 se-Provinsi Kepri dengan bentuk Kekah Natuna tersebut diberi nama Rami, yaitu rakyat memilih. Serta Kesi, yaitu Kepri Berdemokrasi. Selain maskot Pilkada 2024, KPU juga memperkenalkan jingle Pilkada 2024 di Kepri. Yaitu lagu berjudul Ayo Memilih karya Teguh Diswan, musisi asal Tanjungpinang.

Pada kesempatan lain, Ketua KPU Bintan Haris Daulay menyebutkan, ada dua tujau pelaksanaan peluncuran Pilkada Kabupaten Bintan tahun 2024 ini. Pertama, sosialisasi pelaksanaan Pilkada 2024, yang sudah berjalan tahapannya. Pelaksanaan Pilkada akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024 mendatang. Diharapkan semua masyarakat bisa mengetahui dan ikut menyukseskan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bintan tahun 2024.

Baca Juga :  Launching Alat Terapi, Dewi Kumalasari Mengapresiasi Komitmen Fohowey Internasional Memerangi Kanker

“Tujuan kedua, tujuan peluncuran Pilkada Kabupaten Bintan tahun 2024 malam ini, kita meminta dukungan dari semua pihak. Tanpa dukungan semua pihak, Pilkada tidak akan sukses. Nah, malam ini, kita juga sekaligus menerima pendaftaran bagi calon anggota PPS. Karena, malam ini terakhir pendaftaran calon Anggota PPS itu,” jelas Haris Daulay.

Haris Daulay menyatakan, dari tujuh kabupaten/kota se-Kepri, Bintan merupakan pertama yang meluncurkan Pilkada 2024. KPU Bintan optimis Pilkada Kabupaten Bintan tahun 2024 bisa sukses seperti pelaksanaan Pemilu Legislatif 2024 lalu.

“Sebagai bentuk dukungan Pemkab Bintan dari Pak Bupati, saat ini anggaran kita sudah dicairkan 100 persen. Artinya Bintan sudah sangat siap melaksanakan Pilkada 2024,” ujarnya.

Bupati Bintan Roby Kurniawan menambahkan, sepenuhnya Pemkab Bintan mendukung seluruh pelaksanaan tahapan Pilkada 2024. Apalagi, Bintan merupakan salah satu daerah dari 508 kabupaten/kota se-Indonesia, yang sudah mencairkan anggaran pelaksanaan Pilkada 2024 sebesar 100 persen pada saat ini.

Baca Juga :  Free Practice II MotoGP: Ducati Berkuasa Lagi, Vinales di Peringkat ke-9

“Apapun yang dibutuhkan tentu kita sangat mendukung agar pelaksanaan Pilkada tahun 2024 ini bisa terlaksana dengan sukses, damai dan bahagia. Ya, kita anggarkan Rp15 miliar untuk KPU Bintan, guna melaksanakan Pilkada tahun 2024 ini,” sebut Roby Kurniawan.

Ketua KPU Bintan Haris Daulay dan komisioner KPU Bintan bersama Bupati Bintan Roby Kurniawan menekan tombol pada peluncuran Pilkada Kabupaten Bintan tahun 2024, Rabu (8/5/2024) malam. F- yen/suaraserumpun.com

Wakapolres Bintan Kompol Amir Hamzah menyatakan, pihak Polres Bintan siap melaksanakan tugas dalam pengamanan penyelenggaraan Pilkada Kabupaten Bintan tahun 2024. Polres Bintan menginginkan Pilkada 2024 berjalan aman, damai, sukses dan penuh kebahagiaan.

Pada malam peluncuran Pilkada Kabupaten Bintan tahun 2024 ini, masyarakat dan undangan dihibur dengan penampilan grup band dan penampilan tari Melayu. Untuk menyukseskan Pilkada Bintan tahun 2024, jaringan telekomunikasi (internet) di sekitar Kantor KPU akan dimaksimalkan.

“Peluncuran kita laksanakan di halaman Kantor KPU, agar semua pihak tahu di mana lokasi kantor kita,” tutup Haris Daulay. (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *