banner 728x90
Arkanza Elhasiq (2) anak kurang mampu menjalani masa perawatan setelah mendapatkan bantuan Polres Bintan untuk ikut operasi bibir sumbing di RS Bhayangkara Polda Kepri, Rabu (15/6/2022). F- Istimewa/humas polres bintan

Bayi Miskin Dapat Bantuan Operasi Bibir Sumbing dari Polda dan Polres Bintan

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Arkanza Elhasiq seorang bayi laki-laki berusia 2 tahun dari keluarga kurang mampu di Desa Numbing, Kecamatan Bintan Pesisir mendapat bantuan operasi bibir sumbing dari Polres Bintan. Seluruh biaya operasi hingga masa perawatan, ditanggung oleh pihak kepolisian.

Operasi bibir sumbing secara gratis ini dibantu oleh Polda Kepri dan Polres Bintan, dalam rangkaian kegiatan sosial menyambut HUT ke-76 Bhayangkara tahun 2022.

Adi Chandra (46) dan Sulistiyaningsih (36) Orang tua dari Arkanza Elhasiq merasa bersyukur, anaknya bisa ikut operasi bibir sumbing, Rabu (15/6/2022).

Baca Juga :  Semifinal Sepak Bola Porprov 2022 Kepri: Karimun Vs Bintan, Batam Vs Lingga

“Terima kasih Pak polisi,” ujar mereka.

Kapolres Bintan AKBP Tidar Wulung Dahono mengatakan, seorang personel Polres Bintan yaitu Briptu Safna Seftia Ningsih ikut andil dalam kegiatan bakti kesehatan Polda Kepri, dalam kegiatan operasi bibir sumbing menyambut HUT ke-76 Bhayangkara tersebut.

“Jadi, kita fasilitasi semuanya. Mulai dari rumahnya sampai keberangkatan menuju RS Bhayangkara Polda Kepri di Batam,” kata AKBP Tidar Wulung Dahono.

Operasi bibir sumbing tersebut dipimpin oleh Kepala Rumah Sakit Bhayangkara dr Novita Wahyu Handayani, dibantu oleh beberapa orang staf Rumah sakit Bhayangkara.

Baca Juga :  Info buat Para Ibu, Ansar Ahmad: Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun Dimulai 17 Desember 2021

“Alhamdulillah operasi berjalan sukses. Saat ini, anak tersebut masih dalam perawatan dokter di rumah sakit Bhayangkara Polda Kepri,” tambah Kapolres Bintan.

Dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke 76 ini Polda Kepri sampai ke jajaran melaksanakan pelbagai kegiatan. Antara lain telah dilaksanakan bakti sosial donor darah. Kemudian, ada perlombaan serta pertandingan. Beberapa hari ke depan, Polres Bintan akan menggelar vaksinasi massal, bakti religi atau gotong royong membersihkan tempat ibadah, anjangsana dan kegiatan sosial lainnya.

“Puncak peringatan hari jadi ke-76 Bhayangkara ini, Polres Bintan akan mengikuti upacara di tanggal 1 Juli 2022 nanti,” ujar AKBP Tidar Wulung Dahono. (yen)

Baca Juga :  20 Tahun RSUD Muhammad Sani, Begini Pesan Gubernur Kepri Ansar Ahmad

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *