banner 728x90
Kadisnaker Kepri Mangara M Simarmata bersama Staf Ahli M Dali serta BP Jamsostek bersama peserta Liga Futsal Mayday, Kamis (14/4/2022). F- Istimewa/AFP Kepri

Sebelumnya Lipesia Cabor Sepak Bola, Sekarang Liga Futsal Mayday

Komentar
X
Bagikan

Tanjungpinang, suaraserumpun.com – Menjelang peringatan Hari Buruh (mayday) 1 Mei, pemerintah menggelar Liga Pekerja Indonesia (Lipesia). Beberapa tahun lalu, Lipesia digelar untuk cabang olahraga sepak bola. Sekarang, sudah berganti dengan kegiatan Liga Futsal Mayday.

Sebelumnya, Lipesia memperingati mayday digelar untuk cabor sepak bola tingkat Provinsi Kepri. Tim pemenang akan melanjutkan pertandingan di tingkat regional Sumatera, dan putaran nasional. Final untuk tingkat nasional digelar pada saat peringatan mayday, tanggal 1 Mei.

Tahun 2022 ini, sebanyak 10 tim futsal di Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan bersaing menjadi pemenang dalam kompetisi Liga Futsal dalam ajang persahabatan tripartit ketenagakerjaan tahun 2022. Kompetisi yang digelar Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnaskertrans) Provinsi Kepri itu dilaksanakan di dua lokasi lapangan futsal berbeda. Yakni di Kota tanjungpinang dan Tanjunguban (Bintan).

Baca Juga :  Ansar Mendampingi Airlangga Meresmikan 6 Investasi Baru di Batam, Perlu 13 Ribu Pekerja

Liga futsal bagi pekerja ini berlangsung selama 5 hari. Pembukaan dilaksanakan di lapangan futsal RKA jalan Pantai Impian, Kota Tanjungpinang, Kamis (14/4/2022) malam. Liga Futsal Mayday ini dibuka oleh M Dali Staf Ahli Gubernur Kepri Bidang Pemerintahan dan Hukum.

Kepala Disnakertrans Kepri Mangara M Simarmata mengatakan, tujuan kompetisi olahraga dalam rangka Hari Buruh 2022 ini, guna meningkatkan hubungan industrial yang lebih harmonis antara pengusaha, pekerja dan pemerintah.

“Iven perdana dalam rangka Hari Buruh ini, diikuti sebanyak 10 tim futsal terbaik. Mereka akan bersaing untuk menjadi yang terbaik dengan sistem kompetisi penuh,” sebut Mangara.

Baca Juga :  Jalan Baru ke SMAN 1 Singkep Pesisir Diresmikan, Kini Pelajar Lebih Nyaman

10 tim futsal yang bertanding dalam iven Liga Futsal Mayday tahun 2022 ini antara lain tim persatuan pedagang ikan bintan center, BPJS ketenagakerjaan, Bank Riau Kepri, PT Taspen, bank bukopin, Nirwana Lagoi, PT BRC Lagoi dan PT CCI Bintan.

“Iya, tahun ini kami diundang Disnaker Kepri untuk mengikuti liga futsal menyambut peringatan Hari Buruh, mayday 1 Mei 2022 ini. Kalau dulu, kan Lipesia ini digelar untuk sepak bola. Sekarang, sudah Liga Futsal Mayday,” kata Ahmad Yani, manajer tim futsal BRC Lagoi Bintan. (yen)

Baca Juga :  Cuaca Ekstrem, Satpolair Bintan Bantu Life Jacket buat Nelayan Pangkil

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *