banner 728x90
Dewi Kumalasari Ketua TP-PKK Provinsi Kepri melantik Agung Wira Dharma suami dari Wali Kota Hj Rahma sebagai Ketua PKK Tanjungpinang, Jumat (1/10/2021). F- Istimewa/Humas Pemprov Kepri

Suami Wali Kota Tanjungpinang Dilantik sebagai Ketua PKK, Berikut Pesan Dewi Kumalasari

Komentar
X
Bagikan

Tanjungpinang, suaraserumpun.com – Hj Dewi Kumalasari Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melantik Agung Wira Dharma suami dari wali kota, sebagai Ketua TP-PKK Kota Tanjungpinang periode lanjutan tahun 2021-2023. Pelantikan Agung Wira Dharma tersebut disaksikan Wali Kota Tanjungpinang Hj Rahma. Berikut ini pesan Dewi Kumalasari istri Gubernur Kepri H Ansar Ahmad.

Selain Wako Tanjungpinang, turut hadir Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang Teguh Ahmad Syafari, para staf ahli, para asisten dan perangkat OPD di lingkungan Pemerintahan Kota Tanjungpinang. Serta pengurus Tim Penggerak PKK Provinsi Kepulauan Riau.

Dalam pelantikan tersebut, Hj Dewi Kumalasari Ansar berpesan, agar semua berperan aktif dan saling berkoordinasi dalam menunjang pergerakan pembangunan daerah. Hal ini harus dilakukan dalam rangka menyongsong pemulihan ekonomi dan kemakmuran masyarakat di Provinsi Kepulauan Riau.

Baca Juga :  Kejati Kepri Terima WBBM

Menurut Dewi Kumalasari, pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Tanjungpinang ini, merupakan awal dan momentum yang tepat untuk merajut kebersamaan dan kekompakan dalam menggerakkan mesin PKK di tengah masyarakat

“PKK bukanlah milik kaum perempuan saja. Namun bapak-bapak juga dapat berperan aktif memberikan sumbangsih dalam gerakan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK),” ujar Dewi Kumalasari usai melantik Agung Wira Dharma sebagai Ketua TP-PKK Kota Tanjungpinang di Aula Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah Lantai 3 Kantor Wali Kota Tanjungpinang, Jumat (1/10/2021)

Baca Juga :  Roby Kurniawan Terima Piagam Ke-10 WTP bagi Pemkab Bintan

“Untuk itu, kehadiran Bapak Agung Wira Dharma menjadi keluarga besar Tim Penggerak PKK, diharapkan mampu menjadi penyemangat kepada kita semua,” sambung Dewi Kumalasari.

Dalam kesempatan itu Dewi Kumalasari menyampaikan arahan Ketua Umum Tim Penggerak PKK Pusat Tri Tito Karnavian, bahwa PKK harus hadir di tengah masyarakatdi masa pandemi saat ini.

“Kita patut bersyukur, pandemic Covid-19 di Tanjungpinang sudah mulai melandai. Kita pernah mengalami kondisi yang sangat tidak baik,” ujarnya.

Tanjungpinang pernah menerapkan PPKM Level 4. Aktivitas masyarakat baik dari sisi ekonomi, pemerintahan, pendidikan, dan sosial harus dibatasi.

Baca Juga :  Gubernur Kepri Melantik Kepsek dan Pengawas SMA/SMK dan SLB, Enam Pejabat Diangkat sebagai Plt

“Dan Alhamdulillah, berkat kesadaran, kepatuhan dan kedisplinan mematuhi protokol kesehatan Kita dapat melalui masa-masa sulit tersebut” ucapnya.

Selain persoalan pandemi Covid-19, Dewi Kumalasari berpesan tentang penanganan stunting hingga ketahanan pangan keluarga, dan Posyandu. Dewi Kumalasari juga mengajak untuk melaksanakan program-program terbaik di tengah masyarakat. Sehingga keberadaan organisasi PKK benar-benar dirasakan oleh masyarakat di Provinsi Kepri dan Kota Tanjungpinang. (nurul atia)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *