banner 728x90
Ketua Ikatan Ahli Perencanaan (IAP) Provinsi Kepri Roby Kurniawan dan pengurus melakukan aksi tanam pohon di Dompak, sehari menjelang peringatan Hari Air Sedunia, Minggu (21/3/2021).

Hari Air Sedunia 2021, IAP Kepri Tanam Pohon di Dompak

Komentar
X
Bagikan

KEPULAUANRIAU (suaraserumpun) – Ikatan Ahli Perencanaan (IAP) Kepulauan Riau menanam pohon, sehari menjelang peringatan Hari Air dan Hari Hutan Sedunia 2021, Minggu (21/3/2021). Kegiatan ini untuk meningkatkan kesadaran masyarakat peduli terhadap lingkungan, guna menjaga keseimbangan air di muka bumi.

Ketua Ikatan Ahli Perencanaan (IAP) Kepulauan Riau Roby Kurniawan, S.PWK mengajak anggota IAP Kepri dan pemerintah provinsi dan kabupaten/kota untuk meningkatkan kepedulian terhadap kerusakan lingkungan. Melalui perencanaan tata ruang berbasis mitigasi bencana. Terutama dalam menyambut Hari Air Sedunia tahun 2021, setiap tanggal 22 Maret.

“Tahun ini, Hari Air Sedunia itu jatuh pada hari Senin (22/3/2021) ini. Kami dari IAP Kepri melaksanakan aksi penanaman pohon, sehari sebelum Hari Air Sedunia ini,” kata Roby Kurniawan, usai penanaman pohon, Minggu (21/3/2021) siang.

Baca Juga :  PPKM Mikro di Bintim Turunkan Angka Covid-19, Satgas Masih Menyekat Akses Bintan-Tanjungpinang

Fenomena yang lingkungan saat ini, kata Roby, memberikan gambaran terjadinya kerusakan lingkungan. Seperti terjadinya kekeringan, banjir, maupun polusi udara. Membangun kesadaran bagi semua lapisan sosial, tidak boleh dianggap sebagai warisan nenek moyang. Tetapi adalah sesuatu yang dipinjam generasi sekarang, dan menjadi milik generasi yang akan datang.

“Penanaman pohon merupakan salah satu upaya kita untuk mempersiapkan bagi generasi penerus. Dan memberikan motivasi dan pemahaman terhadap kelestarian hutan dan lingkungannya, bagi masyarakat pada umumnya,” tutur Roby Kurniawan.

Ketua panitia pelaksana Rena Lestyono MT mengatakan, kegiatan penanaman pohon dilaksanakan di halaman Kantor Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Kepulauan Riau, di Tanjungpinang. Serta dilanjutkan dengan kegiatan penanaman pohon di sekitar Pulau Dompak. Tepatnya di ruas jalan yang menghubungkan tugu Bismillah dengan jalan arah pelabuhan dompak.

Baca Juga :  Jadwal Lengkap Race MotoGP 2024, Indonesia pada Bulan September di Mandalika

Selain dari unsur pemerintah daerah, kegiatan ini juga melibatkan kelompok tani (poktan) maju mapan, Kelompok Tani Nursery UPT PPI Dompak, Pramuka Peduli Kwarda Kepri. Bibit tanaman diperoleh atas kerja sama dengan Balai Benih Induk Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Kepulauan Riau, sebanyak 50 pohon yang telah ditanam. Dan penyediaan 100 bibit bekerja sama dengan BPDASLH Seijang Duriangka, yang diserahkan kepada Poktan Nursery UPT PPI Dompak.

Selain penanaman pohon, IAP Kepri juga melaksanakan beberapa kegiatan lain, untuk menyambut Hari Air dan Hari Hutan Sedunia tahun 2021 ini. Seperti lomba poster dengan tema hemat air. Lomba poster diadakan melalui media social Instagram iap_kepri yang dimulai pada tanggal 11 maret 2021.

Baca Juga :  Presiden RI Melantik Ansar-Marlin, Ini Daftar Nama Undangan dari Kepri

Usai penanaman pohon, dilaksanakan ramah tamah anggota dan pengurus IAP. Serta penyampaian rencana kegiatan IAP Kepuauan Riau tahun 2021. Program itu seperti HUT ke-50 IAP, recognize senior planner, penguatan young planner, serta pengembangan profesi planner. Selamat memperingati Hari Air dan Hari Sedunia, 22 Maret 2021. (SS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *