banner 728x90
Kapolres Kuantan Singingi AKBP Rendra Oktha Dinata SIK MSi memimpin apel gelar pasukan Operasi Zebra 2021, Senin (15/11/2021). F- Istimewa/Kominfoss Kuansing

Operasi Zebra 2021, Kapolres Kuansing: Sasarannya Pelanggaran Berlalu Lintas

Komentar
X
Bagikan

Telukkuantan, suaraserumpun.com – Kapolres Kuantan Singingi (Kuansing) AKBP Rendra Oktha Dinata SIK MSi memimpin apel gelar pasukan Operasi Zebra 2021, Senin (15/11/2021). Kapolres Kuansing menegaskan, sasaran Operasi Zebra ini pelanggaran berlalu lintas dan memutus mata rantai Covid-19.

Operasi Zebra 2021 di Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau mengangkat tema “Melalui Operasi Zebra 2021 Kita Tingkatkan Disiplin Masyarakat dalam Berlalu Lintas Guna Memutus Penyebaran Covid-19.

Apel Gelar Pasukan berlangsung di halaman Mapolres Kuansing, diikuti unsur personel Polri, TNI, Dishub, Satpol PP dan Jasa Raharja Kabupaten Kuantan Singingi. Operasi Zebra 2021 dimulai ditandai dengan penyematan pita operasi kepada perwakilan unsur TNI-Polri. Rapat gabungan di Rupatam diikuti oleh Pabung Inhu-Kuansing Mayor Inf Soaduon Nababan SH, para perwira di jajaran Polres Kuansing.

Baca Juga :  Roby Kurniawan: Susah Mengurus Kuota BBM Solar Bersubsidi, Kontak Nomor Ini

Kasubbag Humas Polres Kuansing AKP Tapip Usman SH mewakili Kapolres Kuansing menyampaikan, rapat eksternal Operasi Zebra 2021 membahas tujuan dan sasaran Operasi Zebra Lancang Kuning tahun 2021.

Menurut AKP Tapip Usman SH, Kapolres Kuantan Singingi AKBP Rendra Oktha Dinata SIK MSi menekankan, tujuan dan sasaran yang utama adalah menekan angka pelanggaran dalam berlalu lintas, serta angka kecelakaan lalu lintas, dan meningkatkan kesadaran disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.

“Sasarannya adalah segala bentuk potensi ganggu, ambang gangguan dan gangguan nyata di lapangan,” tegasnya.

Baca Juga :  Safari Ramadan di Desa Mekar Jaya Natuna, Gubernur Kepri Menjanjikan Pembangunan Jalan

Dalam operasi itu, sambungnya, target operasi yakni memutus mata rantai penyebaran Covid 19, terciptanya Kamseltibcar lantas di wilayah, memperlancar arus lalu lintas dan menurunkan angka kecelakaan laka lantas. Operasi Zebra 2021 dilaksanakan selama 14 hari, dimulai tanggal 15 sampai dengan 28 November 2021. (riswahyudi)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *