banner 728x90
Tim LO Roy Penangsang menyerahkan berkas pendaftaran sebagai calon kepala daerah kepada Mirwan Ketua Bappilu Partai NasDem Bintan, Selasa (7/5/2024) malam. F- ist

Roy Daftar ke NasDem untuk ‘Menjawab’ Kerinduan Warga di Masa Kejayaan Apri Sujadi

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Tujuh orang telah mendaftar sebagai calon kepala daerah dan wakil kepala daerah ke DPD Partai NasDem Bintan hingga akhir masa pendaftaran, Selasa (7/5/2024) malam tadi. Satu di antaranya Roy Penangsang, mantan Ketua KNPI Bintan. Misi Roy Penangsang, untuk ‘menjawab’ kerinduan warga di masa kejayaan Apri Sujadi.

Menjelang berakhirnya penutupan penjaringan pendaftaran calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang di laksanakan Partai Nasdem Bintan, Selasa (7/5/2024), secara mengejutkan sekitar pukul 21.00 WIB, giliran Roy Penangsang yang mendaftarkan diri.

“Ya benar, saya mendaftar ke Partai Nasdem. Saya mengutus tim saya yang juga pengurus Partai Demokrat untuk menyerahkan berkas,” tutur Roy Penangsang saat memberikan keterangan resmi, Rabu (8/5/2024) pagi.

Roy Penangsang, saat ini tidak sempat mengantarkan secara langsung berkasnya karena sedang berada di Jakarta melakukan roadshow dengan beberapa pengurus partai politik di tingkat pusat.

“Saya harus roadshow untuk memberikan keyakinan kepada beberapa Partai Politik di Jakarta, dan saat ini masih berlangsung. Insya Allah akan ada kejutan baru untuk Bintan,” ungkap Roy Penangsang.

Baca Juga :  Koramil 07/Tambelan Berbagi Puluhan Paket Sembako untuk Lansia dan Warga Kurang Mampu

Roy juga mengatakan ingin menjadikan “Bintan Baru”. Makna Baru ini tentunya sangat luas. Bukan hanya harapan baru untuk warga, tetapi ada ide gagasan baru yang akan di bawanya jika di percaya oleh Partai Nasdem.

“Saya juga melihat dan mendengar aspirasi warga, ada kejenuhan warga dalam benak dan pikiran warga Bintan saat ini. Bukan hanya hilangnya harapan membangun, bahkan mereka ingin kepemimpinan Baru. Tentunya saya berdiri dan ingin menjadi bagian harapan Baru dan Kepemimpinan Baru yang berpikir strategis untuk seluruh warga. Inilah Bintan Baru yaitu Bawa Perubahan,” ungkap Roy.

Roy Penangsang menuturkan, sepertinya warga Bintan ada kejenuhan kepemimpinan yang hampir semua orang yang ditemuinya dan didengarkannya, hampir sama pendapatnya.

Sosok di balik layar sebagai pemikir Apri Sujadi ini, kini muncul mengejutkan. Karena beberapa waktu lalu mendaftar Ke Partai Demokrat. Dan kini ke Partai Nasdem dan kini tengah melakukan Roadshow ke beberapa partai politik di tingkat pusat.

Baca Juga :  Ini Daftar 20 Provinsi Miliki Tingkat Kepatuhan Protokol Kesehatan di Bawah Standar

Pastinya ini tidak main-main, Roy tampak serius dan optimis mengurusnya. Walaupun opsi-opsi pencalonan berdasarkan survey, tapi Roy punya argumen lain.

“Saya memang bukan legislatif, bukan pula pernah menjadi pejabat publik. Tetapi saya punya struktur politik yang militan. Ini investasi politik yang begitu panjang selama ini, yang saya yakini struktur politik saya akan bekerja untuk menang,” kata Roy.

Selain punya struktur politik yang baik, Roy juga mengungkapkan bahwa ia kaya dengan ide-ide dan gagasan segar untuk warga meraih kesejahteraan.

“Kita bisa lihat ya di masa Apri Sujadi bagaimana Program-program Bintan Gemilang dan Bintan Rumah Kita, saya bersama Apri berpikir bersama-sama. Saat itu saya berpikir untuk membantu Apri. Dan hebatnya Apri Sujadi beliau mau mendengar problem dan mencari solusi dan berpikir untuk menyelesaikannya,” ungkap Roy Penangsang.

Roy menyatakan, dirinya ingin mengulang sejarah sebagaimana kejayaan warga Bintan sebagaimana di masa Apri Sujadi, warga merasa makmur dan bahagia.

Baca Juga :  Polres Bintan Beri Vaksinasi Covid-19 buat Pekerja Asing di PT BAI

“Insyaa Allah dan mohon doanya untuk semua agar kita semua di mudahkan dalam segala urusan, terutama demi Perubahan seluruh warga Bintan. Misi saya daftar ke NasDem dan ingin menjadi Cabup Bintan ini, untuk menjawab kerinduan warga di masa kejayaan Apri Sujadi,” tegas Roy Penangsang.

Pada kesempatan lain, Mirwan Ketua Bappilu DPD Partai NasDem Bintan menyebutkan, sampai akhir masa pendaftaran, ada tujuh orang yang mendaftar ke NasDem. Antara lain Khazalik, Nikolas Panama, Ahdi Muqsith, Roby Kurniawan, Zulfaefi dan Roy Penangsang.

“Ada seorang putra terbaik Bintan yang daftar ke kami. Tapi, dirinya enggan dipublis,” sebut Mirwan.

Selanjutnya, tujuh nama yang mendaftar ke NasDem itu akan diplenokan di tingkat DPD, dan diteruskan ke DPW (provinsi) dan DPP (pusat).

“Tanggal 15 Mei nanti, DPP NasDem akan memplenokan nama-nama itu. Kita tunggu saja seperti apa kebijakan DPP NasDem untuk memberikan rekomendasi menuju Pilbup Bintan tahun 2024 ini,” tutup Mirwan. (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *