banner 728x90
Faisal Halim dan pemain Timnas Malaysia berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Thailand pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022, Sabtu (7/1/2023). F- dok/suaraserumpun.com

Gol Dianulir, Selangkah Lagi Timnas Malaysia ke Final Piala AFF 2022

Komentar
X
Bagikan

Tanjungpinang, suaraserumpun.com – Selangkah lagi, timnas Malaysia melaju ke babak final Piala AFF 2022, meski gol kedua ke gawang Thailand dianulir, pada pertandingan leg pertama semifinal, Sabtu (7/1/2023) malam. Harimau Malaya Malaysia menang tipis 1-0 atas timnas Thailand si Gajah Perang di laga leg perdana ini.

Timnas Malaysia vs Thailand pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022 dilangsungkan di Stadion Bukit Jalil, Sabtu (7/1/2022) malam WIB. Pada babak pertama, Thailand sudah melancarkan serangan. Namun asyik menyerang, gawang tim Gajah Perang justru kebobolan pada menit ke-11.

Baca Juga :  Menyambut HUT Bhayangkara, Kapolri Pantau Vaksinasi di Polres Bintan

Faisal Halim mencatatkan nama di papan skor. Pemain yang hari ini berulang tahun ke-25 itu menyambut masuk bola tandukan Ruventhiran Vengadesan. Malaysia memimpin 1-0. Thailand berusaha mengejar ketertinggalan. Skor 1-0 untuk Malaysia bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Thailand menekan lagi. Sundulan terarah Teerasil Dangda di kotak penalti membentur tiang gawang Malaysia. Sebaliknya, tim tuan rumah Malaysia membobol lagi gawang Thailand pada menit ke-55. Dominic Tan menanduk masuk bola tembakan bebas.

Laga sempat terhenti setelah ada keributan di antara kedua tim. Thailand menilai ada pelanggaran terlebih dahulu sebelum gol Malaysia terjadi. Wasit pun memutuskan gol Dominic Tan tidak sah, atau dianulir. Darren Lok dianggap melakukan pelanggaran yang mengganggu kiper Thailand, Kittipong Phuthawchueak.

Baca Juga :  Ansar Ahmad Mengajak Gubernur Se-Sumatera Membangun Jaringan Pariwisata

Menjelang akhir pertandingan, Thailand lebih menguasai permainan dan melakukan serangan. Sedangkan timnas Malaysia mengandalkan serangan balik. Tapi, Thailand gagal menyamakan kedudukan hingga peluit panjang berbunyi. Laga tuntas untuk kemenangan Malaysia 1-0.

Kedua tim akan bermain lagi pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022, Selasa (10/1/2023). Thailand menjadi tuan rumah di Thammasat Stadium. Namun, selangkah lagi timnas Malaysia melaju ke babak final Piala AFF 2022 ini. Malaysia hanya memerlukan hasil imbang di kandang Gajah Perang timnas Thailand. Bagaimana timnas Indonesia? Saksikan leg kedua semifinal Piala AFF 2022 melawan Vietnam, Senin (9/1/2023) malam WIB. (yen)

Baca Juga :  M Rudi Buka UKW Se-Kepri, 'Jempol' buat PWI

Editor: Wahyu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *