banner 728x90
Kapolsek Gunung Kijang Iptu Sugiono menyerahkan reward (penghargaan) kepada jajaran Intelkam dan Bhabinkamtibmas, Kamis (8/12/2022). F- polsek gunung kijang

Pilkades Tanpa Komplain, Intelkam dan Bhabinkamtibmas Dapat Reward

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Penyelenggaraan pemilihan kepala desa (pilkades) serentak gelombang II se-Kabupaten Bintan, pada tanggal 29 September 2022 lalu, berlangsung tanpa komplain. Bhabinkamtibmas di jajaran Polsek Gunung Kijang mendapat reward (penghargaan).

Kapolsek Gunung Kijang Iptu Sugiono menyampaikan, penyelenggaraan Pilkades di wilayah hukum Polsek Gunung Kijang berjalan tanpa gangguan Kamtibmas. Kondisi ini merupakan keberhasilan unit intelkam. Hal ini dibuktikan dengan kerja keras Kanit Intelkam Polsek Gunung Kijang Bripka Dani Handoko dan jajarannya dalam memetakan setiap potensi kerawanan yang terjadi selama proses pilkades berlangsung.

Baca Juga :  Kapolres Bintan Bersama Dandim Tanjungpinang Bahas Sinergitas Pengamanan hingga Tambelan

“Kita ada 2 desa yang melaksanakan Pilkades. Desa Toapaya dan Desa Teluk Bakau. Alhamdulillah berjalan sukses. Ini berkat Unit Intelkam dan jajarannya,” kata Sugiono usai penyerahaan penghargaan di Mako Polsek Gunung Kijang, Kamis (8/12/2022).

Menurutnya penghargaan yang diberikan merupakan apresiasi dari pimpinan kepada jajarannya yang sudah menjalankan tugas dengan baik. Ia pun meminta kepada seluruh jajarannya agar tetap mempertahankan kinerja dalam melayani masyarakat.

Selain Intelkam, lanjut Sugiono, penghargaan juga diberikan kepada seluruh Bhabinkamtibmas di Polsek Gunung Kijang. Menurut Kapolsek Gunung Kijang, peran Bhabinkamtibmas memiliki andil besar dalam membangun citra polisi di tengah masyarakat.

Baca Juga :  Terima Insentif, Seribuan Guru Swasta di Batam Beri Senyuman buat Ansar Ahmad

“Untuk SPKT juga. Penghargaan yang diberikan, karena selama ini belum ada komplain dari masyarakat terkait pelayanan kita. Tolong ini dipertahankan dan terus ditingkatkan,” pintanya.

Sugiono berharap, selama menjalankan tugas kepolisian anggotanya agar tetap mengedepankan pelayanan yang humanis kepada masyarakat. (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *