banner 728x90
Usep RS Ketua KONI Kepri dan Ketua KONI Bintan Dedi Sutanto meninjau stadion Megat Alang Perkasa venue cabor sepak bola pada Porprov 2022 Kepri. F- yen/suaraserumpun.com

Porprov 2022 Kepri di Bintan, Ini Lokasi Venue Pertandingannya

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Sebanyak 35 venue akan menjadi lokasi pertandingan 35 cabang olahraga (cabor) yang dilombakan di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kepri V yang akan diselenggarakan di Bintan, pada tanggal 6 sampai 12 November 2022 mendatang. Berikut informasi lokasi venue tempat pertandingannya.

Venue tersebar di sejumlah kawasan. Berikut venue kegiatan multiiven pada tahun ini:

  1. Atletik, Stadion Sri Tri Buana, Dompak Tanjungpinang
  2. Barongsai, Gedung Nasional, Tanjung Uban
  3. Biliar, OBC Pool, Tanjung Uban
  4. Binaraga, Ballroom Bintan Agro Resort KM 36, Teluk Bakau
  5. Bola Basket, lapangan Vihara Dharma Santi, Tanjung Uban
  6. Bola Voli, GOR Demang Lebar Daun, Kijang Kota
  7. Bridge, Gedung Baru Bhadra Hotel KM 25, Toapaya Asri
  8. Bulutangkis, GOR Tang’s Sport, Kijang Kota
  9. Catur, Gedung Orchid Bhadra Hotel KM 25, Toapaya Asri
  10. Dayung, Sungai Kuala Sempang, Seri Kuala Lobam
  11. e-Sport, Hotel Melayu Berdendang, Tanjung Uban
  12. Futsal, GOR Demang Lebar Daun, Kijang Kota
  13. Gulat, Ballroom Bintan Agro Resort KM 36, Teluk Bakau
  14. Golf, Laguna Bintan Golf, kawasan pariwisata Lagoi
  15. Judo, Ballroom Bintan Agro Resort KM 36, Teluk Bakau
  16. Ju-Jitsu, Ballroom Bintan Agro Resort KM 36, Teluk Bakau
  17. Karate, GOR Padi Mas, Toapaya Asri
  18. Kempo, Ballroom Bintan Agro Resort KM 36, Teluk Bakau
  19. Kick Boxing, Community Centre Gunung Kijang, Kawal
  20. Menembak, Gedung Wisma Karya, Kijang Kota
  21. Motor, Sirkuit Non Permanen Perkantoran Bintan Buyu (road race), Manstrust Circuit Toapaya (GTX) Toapaya
  22. Muaythai, Community Centre Gunung Kijang, Kawal
  23. Panjat Tebing, Wall GOR Demang Lebar Daun, Kijang Kota
  24. Panahan, Taman Kota Kampung Bugis, Tanjung Uban Utara
  25. Pencak Silat, Convention Hall Bhadra Hotel KM 25, Toapaya Asri
  26. Renang, Fhasharkhan Mentigi, Tanjung Uban (Kolam) – Treasure Bay Lagoi
  27. Sepak bola, Stadion Megat Alang Perkasa dan Lapangan Asyura Km 20 Gunung Lengkuas
  28. Sepeda Sport, Kawasan Perkantoran Pemerintahan, Bintan Buyu Teluk Bintan, serta Taman Kota Sakera
  29. Sepak Takraw, Taman Kota Kijang
  30. Tarung Derajat, Community Centre Teluk Sebong, Simpang Lagoi
  31. Taekwondo, Gedung LAM Bintan, Kijang Kota
  32. Tenis Lapangan, Lapangan Tenis Hang Tuah, Tanjung Uban Bintan Utara, serta Lapangan Tenis Pertamina
    33.Tenis Meja, Aula SMA Negeri 1, Toapaya Asri
  33. Woodball, Kawasan Bintan Agro Resort KM 36, Teluk Bakau
  34. Wushu, GOR Padi Mas, Toapaya
Baca Juga :  Banjir dan Longsor, Roby Kurniawan Memerintahkan Tim Segera Menghitung Kerugian

Sekretaris Pengurus Besar (PB) Porprov Kepri V Bintan 2022, Amri mengatakan, sebanyak 2.302 atlet dari 7 Kota Kabupaten di Kepri akan berlaga di Porprov Kepri V tahun ini dan didampingi oleh sebanyak 669 oficial.

“Semuanya merupakan atlet terbaik dari masing-masing daerah. Untuk itu, mari dukung mereka,” ucap Amri seraya menambahkan jika ada 1.147 medali yang akan diperebutkan dalam iven kegiatan ini. (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *