banner 728x90
Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad hadir pada saat wellcome dinner Rakorgub se-Sumatera di Pekanbaru, Riau, Rabu (29/6/2022) malam. F- Istimewa/Diskominfo Kepri

Tertunda 2 Tahun, Rakorgub Se-Sumatera Dihelat di Riau

Komentar
X
Bagikan

Pekanbaru, suaraserumpun.com – Gubernur Kepulauan Riau H Ansar Ahmad menghadiri welcome dinner Rapat Koordinasi Gubernur se-Sumatera tahun 2022 di Gedung Daerah Balai Serindit, Pekanbaru, Riau, Rabu (29/6/2022) malam. Rakorgub se-Sumatera ini sempat tertunda 2 tahun, dan digelar lagi di Provinsi Riau.

Selain para gubernur se-Sumatera, hadir pula para Kepala OPD terkait Rakorgub dari masing-masing provinsi. Welcome dinner digelar sehari sebelum acara puncak Rapat Koordinasi gubernur se-Sumatera Tahun 2022, dilaksanakan di Premier Hotel Pekanbaru keesokan harinya, Kamis (30/6/2022).

Baca Juga :  Menghadapi Pemilu 2024, Personel Polres Bintan Latihan Bela Diri

Provinsi Riau menjadi tuan rumah Rakorgub se-Sumatera di Tahun 2022 ini setelah sempat tertunda selama 2 tahun, akibat pandemi Covid-19. Terakhir Rakorgub se-Sumatera dihelat di Bengkulu pada 2019 lalu.

Di malam penyambutan ini dipersembahkan tarian “Pesona Sumatera” yang diisi tarian-tarian tradisional dari setiap provinsi yang ada di Sumatera, termasuk Kepulauan Riau.

Sebelumnya di hari yang sama telah dilaksanakan Rakor Teknis yang melibatkan beberapa OPD terkait dari seluruh Provinsi se-Sumatera. Rakortek tersebut membahas lima fokus pembahasan diantaranya pemerataan infrastruktur, hilirisasi sumber daya alam, penguatan jaringan pariwisata, percepatan penurunan stunting dan kemiskinan ekstrem, serta pembangunan rendah karbon.

Baca Juga :  Warga Protes Pembangunan Pertashop di Jalan Tanah Kuning Bintan Timur

Hasil pembahasan dari Rakortek tersebut akan dipaparkan pada puncak Rakorgub, Kamis (30/6/2022) sore ini. (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *