banner 728x90
Marshanda selebriti Indonesia yang tidak takut kematian dan- mengaku sempat dapat feeling kematian. F- Istimewa/ig@marshanda

Marshanda Tak Takut Kematian, Meski Tumor Payudaranya Membesar

Komentar
X
Bagikan

Tanjungpinang, suaraserumpun.com – Marshanda selebriti Indonesia akhir-akhir ini sering mengunggah aktivitasnya di medsos, teruma Instagram miliknya. Ternyata, Caca begitu panggilan akrabnya sedang berjuang untuk melawan tumor payudara yang bersarang di tubuhnya. Namun, perempuan cantik ini tak takut kematian, meski merasakan tumornya semakin lama semakin membesar.

Hal tersebut diungkapkan Marshanda kepada Denny Sumargo, saat ia jadi bintang tamu di channel YouTube milik Denny. Walaupun begitu, ia merasa jadi pemenang lantaran tidak takut dengan kematian. Bahkan, Caca mengaku sempat mendapat feeling tentang kematian.

Marshanda selebriti Indonesia saat memberikan keterangan kepada Denny Sumargo. F- Istimewa/ig@marshanda

“Walaupun aku kayak dihadapkan dengan adanya tumor yang bertambah besar ini sekarang. Terus kayak aku bilang tadi ada tanda yang belum tentu tanda,” ungkap Marshanda.

Baca Juga :  Foto Paripurna DPRD Bintan Menyampaikan Sejibun Rekomendasi Atas LKPj 2022 Bupati

Marshanda punya pendapat jika manusia di dunia justru membutuhkan seseorang, yang bisa mengungkapkan tentang fakta kehidupan.

“Orang haus dengan kenyataan dan fakta, orang haus dengan fakta real. Sejujurnya, cuma orang nggak ngomong aja. Aku merasa orang haus ke-real-an,” tuturnya.

Sedangkan di dunia hiburan, Marshanda mengungkapkan, tidak sedikit publik figur yang mencari aman untuk menjaga reputasinya.

Marshanda selebriti Indonesia. F- Istimewa/ig@marshanda

“Pernah banget, makanya gue capek. Makanya aku berhenti semua itu. Aku nggak suka, tujuan aku hidup adalah buat orang-orang yang pernah merasa sendiri dan lost seperti Caca umur 15 tahun nangis di atas genteng gemetaran, doa sama Allah ‘Ya Allah kalau gue nggak dapet petunjuk sekarang i lost my mind,” jelasnya.

Baca Juga :  Wajah Seorang Nenek Kena Belasah dengan Tabung Gas 12 Kg

“Yang meng-triger awalnya kayak merasa terpanggil, kayak merasa harus. Kayak aku merasa butuh, kalau aku nggak lakuin itu aku nggak mau lanjut lagi jadi apapun di hidup ini. Aku langsung action, dan semua keputusan yang aku ambil enggak ada yang aku sesalin,” tutupnya seperti dilansir fimela.com. (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *