banner 728x90
Dafila atlet woodball Kepri asal Bintan meraih juara tiga pada Kejurnas Indonesia Woodball Premier Champions ke-II, di Banten, baru-baru ini. F- Istimewa/IWbA Bintan

Dua Atlet Woodball Kepri Asal Bintan Masuk Seleknas

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Dua atlet woodball Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) asal Bintan masuk seleksi nasional (Seleknas), untuk menghadapi kejuaraan dunia woodball tahun 2022 di Malaysia. Dua atlet woodball Kepri ini yaitu Dafila dan Syamsinar.

Dua atlet woodball Kepri ini masuk Seleknas berdasarkan hasil kejuaraan nasional Indonesia Woodball Premier Champions ke-II, di Banten, baru-baru ini. Kejurnas tersebut digelar oleh Pengurus Besar (PB) IWbA.

Pada kejuaraan nasional tersebut, Dafila berhasil meraih juara ketiga untuk nomor fairway. Sedangkan juara pertama direbut oleh atlet woodball dari Bali. Juara kedua dari Jawa Tengah.

Baca Juga :  Launching Vaksinasi Anak 6-11 Tahun di Bintan, Pelajar Patah Kaki Pun Ikut Disuntik Vaksin

Selain itu, Dafila juga bertanding di kelas stroke. Untuk kelas ini, Dafila masuk final 12 besar. Sehingga, Dafila terdaftar sebagai atlet woodball untuk Seleknas di tahun 2022 mendatang.

Selain Dafila, pada kejuaraan nasional Indonesia Woodball Premier Champions ke-II, Provinsi Kepri juga menurunkan seorang atlet putri atas nama Syamsinar. Syamsinar berhasil masuk di peringkat 5 besar untuk kelas stroke. Syamsinar pun terdaftar untuk mengikuti Seleknas tahun 2022, menuju kejuaraan dunia cabang olahraga woodball tahun 2022 di Perlis, Malaysia.

Baca Juga :  Ini Momen Ade Angga dan Golkar Kepri Bersuka Cita dengan Anak Yatim Piatu

Wakil Ketua Indonesia Woodball Association (IWbA) Kabupaten Bintan, Diki Zulnaidi merasa bangga, dua atlet woodball Kepri masuk ke Seleknas tahun 2022. Menurut Diki, tempat Seleknas ini belum dipastikan oleh PB IWbA. Untuk waktunya, diperkirakan bulan Maret atau April mendatang. Karena, kejuaraan dunia woodball 2022 di Perlis, Malaysia bakal dilaksanakan pada bulan Juli 2022.

“Kabarnya sih, Seleknas woodball ini disejalankan dengan Kejurnas tahun 2022. Nah, dari PB IWbA memberikan kesempatan kepada Kepri untuk jadi tuan rumah. Saat ini, IWbA Kepri sedang menjajaki untuk jadi tuan rumah Kejurnas woodball tahun 2022 itu,” demikian disampaikan Diki. (riswahyudi)

Baca Juga :  Pembinaan Usia Dini, Saksikan Turnamen Sepak Bola Moviestar U-15 Tahun 2023

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *