banner 728x90
Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan meninjau pembangunan masjid besar di Kecamatan Mantang, Kamis (18/11/2021). F- nurul atia/suaraserumpun.com/70×110 px

Pembangunan Masjid Besar Mantang dan Vaksinasi Lansia di Daerah Pulau Belum Selesai

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Plt Bupati Bintan, Roby Kurniawan melakukan kunjungan kerja ke daerah pulau Kecamatan Mantang dan Kecamatan Bintan Pesisir, Kamis (18/11/2021) pagi. Dari hasil kunker itu, pembangunan masjid besar di Kecamatan Mantang dan vaksinasi lanjut usia di daerah pulau lainnya belum selesai.

Dalam kunjungan kerja tersebut, Plt Bupati Bintan meninjauan ke sejumlah proyek pembangunan infrastruktur yang sedang berjalan di Pulau Mantang. Dalam kunjungan tersebut, Plt Bupati Bintan meminta kepada pihak pelaksana, agar target pembangunan prioritas segera digesa. Seperti di Pulau Mantang, pembangunan masjid besar dan pembangunan Puskesmas belum selesai.

“Untuk pembangunan masjid besar dan Puskesmas sedang berlangsung (belum selesai). Kita harapkan ini bisa segera tuntas. Sedangkan pembangunan jalan lingkar ditargetkan akan dibangun bersama Pemerintah Provinsi Kepri. Setidaknya tahun 2022 sudah bisa dimulai,” ujar Plt Bupati Bintan.

Baca Juga :  Noverizki SPWK, yang Muda yang Berani Menjadi Wali Kota Tanjungpinang

Dalam peninjauan itu, Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan mengharapkan agar proses pembangunan yang sedang berjalan, bisa selesai tepat waktu. Dalam kunjungan tersebut, Roby Kurniawan Plt Bupati Bintan menyerahkan bantuan. Di antaranya penyerahan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa, penyerahan BLT bagi lansia, penyerahan bibit ikan kerapu serta penyaluran program secanting beras.

Plt Bupati Bintan memantau pembangunan jalan di daerah pulau dengan mengendarai sepeda motor, Kamis (18/11/2021) F- nurul atia/suaraserumpun.com/70×110 px

Rahmat seorang warga Mantang merasa senang dibangun masjid besar di kecamatan yang terdiri dari gugusan pulau kecil tersebut. Selain memberikan peluang kerja bagi warga setempat, masjid besar tersebut sudah diharapkan warga sejak beberapa waktu lalu.

“Kami berharap cepat selesai lah pembangunan masjid ini,” ujar Rahmat.

Penyerahan BLT Lansia

Selain di Kecamatan Mantang, rombongan Pemkab Bintan melakukan kunjungan ke Pulau Kelong dan Air Glubi di Kecamatan Bintan Pesisir. Dalam kunjungan ke daerah pulau kecil berpenghuni tersebut, Plt Bupati Bintan menyerahkan BLT bagi lansia. Sekaligus meninjau kegiatan vaksinasi lansia. Program Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk lanjut usia (lansia) di Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau (Kepri) telah resmi diserahkan, pertengahan November 2021 ini.

Baca Juga :  Usai Dengar Arahan Kemendagri, Hasan Mengambil Langkah Proaktif Menjelang Pemilu 2024

“Alhamdulillah, program yang telah menjadi visi misi dan janji saat kampanye kami. Saat ini mulai kita serahkan kepada para lansia di Kabupaten Bintan,” ujarnya.

Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) bagi lansia di Bintan Pesisir, Kamis (18/11/2021). F- nurul atia/suaraserumpun.com/70×110 px

Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan juga memantau kegiatan vaksinasi lansia tersebut. Ia juga mengharapkan agar persentase vaksinasi lansia di Kabupaten Bintan dapat terus meningkat.

“Vaksinasi bagi lansia saat ini belum selesai. Kita harapkan segera tuntas lah. Dengan vaksinasi lansia ini, mudah-mudahan ke depannya Covid-19 hilang di Bintan,” demikian diharapkan Roby Kurniawan.

Baca Juga :  Pencuri Sepeda Motor di Depan Alfamart Tanjung Uban Ditangkap, Pembelinya Ikut Ditahan Polisi

Sebelumnya, Gubernur Kepri H Ansar Ahmad mengungkapkan, capaian vaksinasi lansia di empat kabupaten di wilayah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) masih di bawah 60 persen. Satu di antaranya Kabupaten Bintan.

Vaksinasi adalah kunci utama untuk melindungi diri sendiri dan orang-orang terdekat, dari bahaya virus Covid-19. Vaksinasi lansia juga menjadi indikator asesmen atau penilaian bagi levelisasi PPKM di daerah. Pemerintah pusat akan menurunkan level suatu daerah bagi daerah yang sudah mencapai vaksinasi lansia di atas 60 persen.

“Kita ingin semua daerah di Kepri dapat segera masuk level 1. Sekarang, kasus harian Covid-19 di Kepri sudah sangat turun. Hanya vaksinasi lansia saja yang menjadi kendala kita,” ujar Gubernur Kepri H Ansar Ahmad. (nurul atia)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *