banner 728x90
Aunur Rafiq Bupati Karimun bersama tim medis RSA Nusa Waluya II saat berada di Karimun, Kepulauan Riau.

Setelah Melayani 5.366 Pasien di Karimun, Aunur Rafiq: Selamat Jalan RSA

Komentar
X
Bagikan

KEPULAUANRIAU (suaraserumpun) – Rumah Sakit Apung (RSA) program doctorSHARE menjalankan aksi kemanusiaan di Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau, 21 Juni sampai dengan 23 Agustus 2021. Selama sepuluh minggu, RSA ini telah melayani 5.366 pasien. Kini, RSA menuju Kalimantan Selatan. Selamat jalan RSA, menuju tempat tugas yang baru.

Rumah Sakit Apung (RSA) Nusa Waluya II milik Yayasan Dokter Peduli atau doctorSHARE, selama tiga bulan berlabuh di dermaga Pangkalan Airud Polda Kepri, Desa Sungai Sebesi, Kecamatan Kundur, Kabupaten Karimun. Kehadiran RSA tersebut sangat membantu ribuan masyarakat, dan Pemkab Karimun. Dalam pelayanan kesehatan masyarakat.

Secara resmi, pelayanan RSA Nusa Waluya II di Karimun berakhir, Minggu (29/8/2021). Penutupan praktik RSA ini ditutup oleh Bupati Karimun Aunur Rafiq.

Baca Juga :  Dua Puluhan Warga Tambelan Keracunan Makanan Takjil Ramadan, Puskesmas Penuh!

Pada kesempatan tersebut, Ivan Reynaldo Lubis selaku Direktu RSA menyampaikan, selama beroperasi, RSA telah memberikan bantuan pelayanan kesehatan kepada ribuan masyarakat Karimun.

“Kami melaksanakan pelayanan di sini mulai dari tanggal 21 Juni hingga 23 Agustus 2021. Selama 10 minggu kami di sini, telah melayani 5.366 pasien,” sebutnya.

Ivan Reynaldo merincikan, RSA telah memberikan pelayanan kesehatan untuk pasien poli sebanyak 3.972 pasien. Kemudian 126 pasien IGD, 82 pasien rawat inap, 454 pasien poli kandungan, 478 pasien poli gigi, 228 pasien oprasi, 108 pasien oprasi katarak.

Baca Juga :  Ansar Ahmad Membuka Gebyar Melayu Pesisir 2023, Sejalan dengan IMT-GT

“Totalnya, 5.366 pasien yang kami layani selama kami di sini. Terima kasih kepada Pemkab dan semua pihak di Karimun. Semuanya sangat membantu kami, ketika kami ada kekurangan ada kebutuhan,” ucapnya.

Selanjutnya, RSA Nusa Waluyya II akan menjalankan misi kemanusiaan menuju Kota Baru, Kalimantan Selatan. Pelayanan kesehatan di tempat baru ini, hingga bulan Desember. Rumah Sakit Apung ini akan terus menjangkau Indonesia, dari Sumatera sampai Papua.

Bupati Karimun Aunur Rafiq memberikan cendera mata kepada RSA Nusa Waluya II. Aunur Rafiq mengapresiasi kepada RSA Nusa Waluya II yang telah mengabdi di Karimun selama 10 minggu. Menurut Bupati Karimun, RSA telah memberikan pelayanan kesehatan dengan penuh senyum dan keramahan.

Baca Juga :  Giliran Nong Adi Prihantara Dilantik Jadi Ketua DWP Kepri

“Masyarakat Karimun senang dengan pelayanan RSA ini. Pelayanan seperti ini bisa diikuti oleh pelayan kesehatan kita di Karimun. Baik di Puskesmas maupun RSUD. Selamat jalan buat RSA. Selamat bertugas menjalankan misi kemanusiaan di tempat yang baru,” tutup Aunur Rafiq.

Setelah menutup kegiatan pelayan RSA di Karimun tersebut, Aunur Rafig beserta rombongan bersilaturrahmi ke yayasan pendidikan, Posyandu Nuri IV di Kelurahan Tanjung Batu Kota, Kecamatan Kundur. (ion)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *