Tanjungpinang, suaraserumpun.com – KPU Republik Indonesia (RI) telah menetapkan nama calon komisioner atau Anggota KPU Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) dan 19 provinsi se-Indonesia lainnya. Berikut ini daftar lima nama komisioner KPU Kepri yang baru, setelah dinyatakan lulus seleksi oleh Timsel KPU RI.
Lima nama komisioner atau anggota KPU Kepri itu antara lain Ferry Muliadi Manalu, Indrawan Susilo Prabowoadi, Jernih Millyati Siregar, Muhammad Sjahri Papene, dan Priyo Handoko.
Penetapan lima nama komisioner KPU Kepri itu dituangkan dalam surat pengumuman KPU RI nomor 51/SDM.12-Pu/04/2023 tentang calon Anggota Komisi Pemilihan Umum provinsi terpilih pada 20 provinsi periode 2023-2028. Pengumuman tersebut ditandatangani oleh Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari, tertanggal 20 Mei 2023.
Komisioner KPU Kepri Arison membenarkan tentang pengumuman lima nama anggota KPU Kepri yang baru, untuk masa jabatan 2023-2028 tersebut.
“Saya, kemarin itu tak ikut seleksi. Karena sudah dua periode menjabat komisioner KPU Kepri,” kata Arison.
Indrawan Susilo Prabowoadi seorang dari lima calon Anggota KPU Kepri periode 2023-2028 saat dihubungi, membenarkan dirinya dinyatakan lulus seleksi perekrutan Anggota KPU Provinsi Kepulauan Riau, untuk periode 2023-2028.
“Mohon doa dari semua pihak, semoga kami bisa menjalankan tugas ini dengan lancar,” kata Indrawan. (yen)
Editor: Wahyu