banner 728x90
Brigadir Rizaldi dan Iptu Jul Ilham menyelamatkan kucing yang terjebak di atas pohon. F- polres bintan

Foto Aksi Heroik Anggota Polantas Polres Bintan Menyelamatkan Kucing

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Viral, satu video personel Lantas Polres Bintan menyelamatkan seekor kucing di atas pohon. Berikut foto aksi heroik (sikap pahlawan) anggota Polantas Polres Bintan menyelamatkan kucing tersebut.

Aksi kepedulian terhadap sesama mahluk hidup yang dipertontonkan anggota Satlantas Polres Bintan, menuai banyak pujian dari masyarakat. Hal sepele itu dilakukan Brigadir Rizaldi ketika menolong seekor kucing kecil yang terjebak di atas pohon besar dekat monumen bauksit Kijang, Kecamatan Bintan Timur, Rabu (10/5/2023) siang.

Mulanya, anggota Satlantas Polres Bintan bersama Unit Lantas Polsek Bintan Timur tengah melakukan penertiban pelanggar lalu lintas di Jalan Hang Jebat, Kelurahan Kijang Kota.

Baca Juga :  Menghormati Pahlawan Revolusi, Polres Bintan Melaksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023

Dari kesibukan para personel itu saat melakukan pemeriksaan para pengendara jalan, kemudian terdengar suara seekor kucing yang tak berhenti mengeong.

Suara itu mulanya tak begitu dihiraukan, namun kucing berwarna hitam putih tak berhenti mengeong. Anggota polisi Satlantas (Polantas) yang sedang bertugas itu pun mulai mencari sumber suara kucing tersebut.

Rombongan yang dipimpin Kanit Lantas Polsek Bintan Timur Iptu Jul Ilham dan Kanit Turjawali Satlantas Polres Bintan Ipda Shelin Angelina, langsung mencari sumber suara hewan tersebut.

Polantas Polres Bintan Brigadir Rizaldi dan Iptu Jul Ilham menyelamatkan kucing yang terjebak di atas pohon. F- polres bintan

Benar saja, dari arah atas terlihat seekor kucing mungil berwarna hitam putih sedang terjebak didahan pohon besar dekat pinggir jalan. Lantas, anggota Satlantas itu berusaha untuk menolong kucing malang tersebut.

Baca Juga :  Ansar Ahmad Menyerahkan Bantuan Beras buat 2.621 KK Warga Batam

Mereka bergotong royong mencari sebuah tangga agar bisa menolong kucing tersebut. Brigadir Rizaldi bertugas memanjat untuk membantu menurunkan kucing tersebut.

“Jangankan orang yang mengalami laka lantas. Kucing yang terjebak di atas pohon saja dibantunya,” kata Ririn, seorang warga Bintan Timur.

Dalam video yang beredar, Kanit Lantas Polsek Bintan Timur Iptu Jul Ilham dan anggota lainnya memegang tangga yang dinaiki Brigadir Rizaldi. Kucing tersebut pun berhasil diselamatkan.

Tontonan ini lantas mendapat respon positif dari sejumlah warga yang melihatnya.

Baca Juga :  Univerisiti Malaysia Sabah Mengangkat Ustaz Abdul Somad (UAS) sebagai Adjunct Professor di Fakulti Pengajian Islam

Aksi penyelamatan Polantas itu pantas mendapatkan pujian karena tidak semua orang memiliki kepekaan terhadap sesama mahluk hidup.

“Tidak semua orang peduli mas, ini menjadi contoh baik buat kita agar sayang dan peduli dengan mahluk ciptaan tuhan,” kata Wati, warga lainnya.

Brigadir Rizaldi menyelamatkan kucing yang terjebak di atas pohon. F- polres bintan

Kasi Humas Polres Bintan Iptu Misyamsu Alson mengatakan, aksi kepedulian Polantas Polres Bintan menyelamatkan kucing itu, spontan.

“Saat itu, para personel Satlantas Polres Bintan sedang patroli. Ketika ada kucing yang terjebak di pohon, langsung ditolong,” kata Alson singkat. (yen)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *