Beranda All News Jemaah Muhammadiyah di Bintan Salat Idulfitri 1444 Hijriah dengan Khusyuk

Jemaah Muhammadiyah di Bintan Salat Idulfitri 1444 Hijriah dengan Khusyuk

0

Bintan, suaraserumpun.com – Personel Polres Bintan melaksanakan pengamanan salat Ied bagi jemaah Muhammadiyah di Kabupaten Bintan, Jumat (21/4/2023). Jemaah Muhammadiyah di Bintan menunaikan salat Idulfitri 1444 hijriah dengan khusyuk.

Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo, S.I.K., M.M. menyampaikan bahwa Pemerintah menetapkan 1 Syawal 1444 H berdasarkan hasil sidang Isbat yang digelar oleh Kementerian Agama (Kemenag) di Jakarta Pusat bahwa menetapkan 1 Syawal 1444 H ditetapkan pada Sabtu 22 April 2023 dan untuk Jamaah Muhammadiyah berdasarkan keputusan Pimpinan Pusat Muhammadiyah menetapkan 1 Syawal jatuh pada Jumar 21 April 2023, Terangnya.

Baca Juga :  Mengenal Lebih Dekat dengan Marzuki, Pejuang Listrik di Pesisir dan Pulau Kecil

Berdasarkan keputusan tersebut Kapolres Bintan mengarahkan kepada Personil Polres Bintan untuk tetap melakukan pengamanan sholat IED yang dilaksanakan jamaah Muhammadiyah yang ada di Kabupaten Bintan pada Jumat ini tanggal 21 April 2023.

“Hari ini jamaah Muhammadiyah yang ada di Kabupaten Bintan melaksanakan Sholat Idul Fitri di 2 lokasi yang berbeda yaitu di Masjid Al Jariyah yang berada di Kecamatan Bintan Timur dan di SMK Muhammadiyah yang berada di Kecamatan Bintan Utara, meski adanya perbedaan jadwal perayaan Idul Fitri 1444 Hijriah antara Pemerintah, NU dan Jamaah Muhammadiyah namun kami akan tetap melaksanakan pengamanan selama kegiatan sholat IED demi menjaga keamanan dan kenyamanan yang melaksanakan Ibadah Sholat IED,” Ujar Kapolres Bintan.

Baca Juga :  Bupati Bintan: Basarnas Tanjungpinang Akan Mendirikan Unit Siaga di Tambelan

Diharapkan dengan adanya perbedaan tersebut tidak membuat perselisihan ditengah masyarakat dan mari kita saling menghargai setiap perbedaan yang ada demi menjaga keutuhan kedaulatan NKRI khususnya di Kabupaten Bintan, Harap Kapolres Bintan.(yen)

Editor: Sigik RS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here