banner 728x90
Cen Sui Lan Anggota DPR RI Fraksi Golkar Dapil Kepri mengunjungi Pantai Tanjung Ambat, Dusun Teluk Dalam, Kelurahan Lubuk Puding, Kecamatan Buru, Kabupaten Karimun, pada saat kunjungan kerja ke Kabupaten Karimun pada pertengahan Maret lalu. Didampingi Raja Rafiza Anggota DPRD Karimun dan Muhammad Rahendra Camat Buru. F- nurul atia/suaraserumpun.com

Cen Sui Lan: Pembangunan Jalan Tepi Pantai Tanjung Ambat Masuk Program KOTAKU

Komentar
X
Bagikan

Karimun, suaraserumpun.com – Cen Sui Lan Anggota Komisi V DPR RI Fraksi Golkar Dapil Kepri akan membangun jalan tepi Pantai Tanjung Ambat, melalui program KOTAKU. Kebijakan ini sebagai dukungan Cen Sui Lan, agar destinasi wisata Pantai Tanjung Ambat semakin memadai dan indah.

“Sehingga, Pantai Ambat dapat menjadi tujuan wisata di Kabupaten Karimun. Karena selain pantainya yang bersih juga sangat indah. Pantai Tanjung Ambat sangat instagramable,” ujar Cen Sui Lan kepada suaraserumpun.com, usai Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Dirjen Bina Konstruksi Kementerian PUPR dan membawa stakeholder LKLP dan KPPU, sebagai mitra Komisi V DPR RI, Rabu (30/3/2022).

Baca Juga :  Karimun Gemerlapan dengan Lampu Hias Menjelang Idulfitri, Begini Respon Aunur Rafiq

Cen Sui Lan menjelaskan, kebijakan untuk membangun jalan Pantai Ambat di Karimun itu, selain sebagai dukungan untuk destinasi wisata yang akan meningkatkan perekonomian Kabupaten Karimun, juga secara tak langsung dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Selain itu, biar daerah Pulau Buru semakin memadai infrastrukturnya. Saya intervensi dengan Program KOTAKU. Saya prioritaskan, karena hasil dari Kunker saya, pertengahan Maret 2022 lalu,” tegas Cen Sui Lan yang juga sebagai Penasihat Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Lemhanas Provinsi Kepri.

Cen Sui Lan menjelaskan, jika ada pergeseran anggaran tahun 2022 ini dan penambahan akan diinfut, Bupati Karimun Aunur Rafiq diminta untuk menyiapkan persyaratan administasinya. Dengan memasukan Kelurahan Lubuk Puding dibuatkan SK Bupati, sebagai lokasi pelaksanaan program KOTAKU.

Baca Juga :  Bambang Sugihartono Lega, Animo Masyarakat untuk Vaksinasi Semakin Tinggi

“Saya minta Pak Rafiq menyiapkan SK tersebut. Kalau SK-nya sudah ada, ketika pergeseran anggaran tahun 2022 memungkinkan, langsung kita ekekusi dan jadilah Program itu,” tambahnya.

“Kepada Camat Buru dan para stakeholder yang mengusulkan kepada saya, tolong doanya dan dukungannya. Agar kegiatan itu nantinya dilaksanakan masyarakat setempat lewat Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM). Sehingga program ini dapat juga membantu masyarakat kita,” sambung Cen Sui Lan.

Cen Sui Lan dan rombongan berfoto bersama dengan Muhammad Rahendra dan stakeholder, serta masyarakat Kelurahan Lubuk Puding ketika meninjau infrstruktur destinasi wisata Pantai Tanjung Ambat. F- nurul atia/suaraserumpun.com

Anggota Komisi V DPR RI Dapil Kepri ini menegaskan, kalau pergeseran anggaran tahun 2022, tidak memungkinkan untuk dilaksanakan pada tahun ini, akan menjadi program tahun 2023.

Baca Juga :  PKK Gunung Kijang Juara Lomba Cipta Menu B2SA 2023 Bintan

“Tahun 2023, Insya Allah pasti,” harap Cen Sui Lan.

Tahun 2021 lalu, Cen Sui Lan mengalokasikan dana aspirasi melalui program KOta TAnpa KUmuh (KOTAKU) Rp9 miliar untuk di Kota Batam. Dana Rp9 miliar itu dialokasikan melalui 9 BKM di sembilan kelurahan Kota Batam, Provinsi Kepri. Masing-masing kelurahan dialokasikan Rp1 miliar. (nurul atia)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *