banner 728x90
Penandatanganan MoU dan gorund breaking pembangunan sirkuit internasional formula one di kawasan Lagoi, Bintan, Provinsi Kepulauan Riau, Kamis (17/3/2022). F- nurul atia/suaraserumpun.com

Bamsoet dan Ansar Ahmad Meletakkan Batu Pertama Pembangunan Sirkuit Formula One di Lagoi Bintan

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo (Bamsoet) dan Gubernur Kepri Ansar Ahmad melakukan peletakan batu pertama pembangunan atau groundbreaking sirkuit Formula One (F1) di Lagoi, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Kamis (17/3/2022) pagi ini. Groundbreaking pembangunan sirkuit F1 di kawasan Bintan Resorts Lagoi, Bintan ini disejalankan dengan penandatangan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) pembangunan sirkuit balapan jet darat tersebut.

Penandatanganan MoU dan groundbreaking atau peletakan batu pertama pembangunan sirkuit Formula One ‘jet darat’ di kawasan pariwisata Lagoi, Bintan ini dilakukan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo (Bamsoet), bersama Eugene Cho Park selaku Chief Executive Officer & Executive Director of Gallant Venture Pte Ltd. Turut hadir Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan, manajemen PT BRC Lagoi dan sejumlah investor yang akan membangun sirkuit F1 tersebut.

Baca Juga :  Dana Bosnas SD dan SMP Naik di Tahun 2021, Ini Nilainya

“Iya, hari ini dilakukan peletakan batu pertama pembangunan sirkuit F1 di Lagoi Bintan itu dilaksanakan, Kamis (17/3/2022) sore ini. Kalau di Mandalika ada sirkuit MotoGP, di Kepri ada sirkuit F1 nantinya,” kata Roby Kurniawan, Plt Bupati Bintan.

Sebelumnya, Bambang Soesatyo (Bamsoet) melaksanakan MoU dan peletakan batu pertama sirkuit F1 Bintan bersama Frans Gunara selaku Vice President Director PT Bintan Resort Cakrawala (BRC) sebagai pengelola kawasan Lagoi, lokasi yang akan dibangun sirkuit F1 di Lagoi itu. MoU juga ditandatangani oleh Eugene Cho Park selaku Chief Executive Officer & Executive Director of Gallant Venture Pte Ltd, serta Gubernur Kepri Ansar Ahmad.

Baca Juga :  Memasuki Kampanye Rapat Umum, Polres Bintan dan TNI Merazia Kendaraan dan Remaja Nongkrong

Bamsoet menegaskan, tim kajian tengah merampungkan Detail Engineering Design (DED) terkait teknis tanah maupun kondisi alam tempat Sirkuit F1 Bintan akan dibangun.

DED Sirkuit F1 Bintan disebut Bamsoet menyamai konsep sirkuit di Mandalika, yang mengedepankan pemandangan alam. Sirkuit F1 Bintan dirancang juga menawarkan pemandangan laut Bintan yang indah.

Menurut Bamsoet, IMI pusat menargetkan sirkuit jet darat di Lagoi, Bintan menjadi sirkuit termegah di kawasan barat Indonesia. Sedangkan di kawasan timur, ada Mandalika. Dan kawasan tengah Indonesia terletak di Jawa Barat.

“Ini sehingga penyebaran iven, baik Moto GP dan F1 ada di Indonesia. Ini akan menambah kekuatan pariwisata di Indonesia,” tegas Bamsoet.

Baca Juga :  Sosialisasi 4 Pilar MPR, Cen Sui Lan: Jaga Keberagaman, Waspada Terhadap Paham Radikalisme

Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad sangat konsentrasi agar pembangunan sirkuit F1 di Lagoi, Bintan, segera terwujud. Gubernur Kepri telah beberapa kali menggelar rapat koordinasi dengan berbagai pihak.

“Pembangunan sirkuit F1 di Bintan ini tentunya akan berdampak kepada perbaikan ekonomi dari sektor pariwisata yang terpuruk akibat pandemi Covid-19,” ujar Ansar Ahmad.

Bupati Bintan dua periode ini menyampaikan, sektor pariwisata Kepulauan Riau yang menyumbang pendapatan asli daerah (PAD) sebesar Rp1,2 triliun, terdegradasi akibat pandemi Covid-19.

“Tentunya ini menjadi salah satu harapan bagi kita untuk kembali menggeliatkan ekonomi sektor pariwisata,” demikian diharapkan Ansar Ahmad. (nurul atia)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *