banner 728x90
Indra Hidayat Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Bintan memberikan penjelasan tentang aplikasi Silancar dan lowongan kerja, Senin (10/1/2022). F- nurul atia/suaraserumpun.com

PT Meitech Eka Bintan Buka Lowongan Kerja, Disnaker Segera Meluncurkan Aplikasi Silancar

Komentar
X
Bagikan

Bintan, suaraserumpun.com – Saat ini, PT Meitech Eka Bintan membuka lowongan kerja bagi yang memenuhi syarat. Informasi lowongan kerja tersebut diumumkan Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Bintan, yang segera meluncurkan aplikasi Silancar.

Tenaga kerja yang diperlukan PT Meitech Eka Bintan untuk Quality Assurance (QA) ini pria maupun perempuan, dengan syarat lulusan S1 jurusan teknik. Mampu mengelola QA subkontraktor, berpengalaman minimal 3 tahun, dapat meninjau dokumen mutu. Kemudian, memahami dengan baik sistem Mutu, ISO dan spesifik proyek. Memiliki sertifikat auditor internal, menguasai microsoft office. Serta berpengalaman di industri minyak dan gas.

Untuk pekerja di bidang Quality Control (QC), syaratnya pria syarat lulusan S1 jurusan teknik, mampu mengelola QC subkontraktor, berpengalaman minimal 2 tahun, dan dapat meninjau dokumen mutu. Memahami dengan baik sistem Mutu, ISO dan spesifik proyek. Serta menguasai microsoft office. Serta berpengalaman di industri minyak dan gas.

Baca Juga :  Peringati HPN 2023, PWI Karimun Berbagi Paket Sembako dan Perlengkapan Salat

“Berkas lamaran dikirim ke [email protected]. Paling lambat pengiriman berkas lamaran, tanggal 12 Januari 2022 ini,” ujar Indra Hidayat, Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Bintan.

Untuk informasi dan perekrutan tenaga kerja di perusahaan swasta, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Bintan sudah menyiapkan aplikasi berbasis android dan IOS, yang dinamai Silancar. Aplikasi ini segera di-launching pada Minggu ketiga, Januari 2022 ini.

Dengan aplikasi ini, masyarakat bisa mencari seputar layanan lowongan kerja di berbagai perusahaan besar yang ada di Bintan. Caranya mudah, cukup dirumah sambil ngopi seluruh lowongan pekerjaan bisa diakses lewat Hp.

Baca Juga :  Taufany Muslihuddin Jadi Pembeda, Timnas Indonesia ke Final SEA Games 2023

Kadisnaker Bintan Indra Hidayat menjelaskan, aplikasi Silancar nantinya bisa di download melalui Play Store atau App Store. Dalam aplikasi itu, berbagai pelayanan terkait ketenagakerjaan bisa diakses.

“Termasuk lowongan pekerjaannya, jadi masyarakat bisa lebih mudah mengetahui lowongan kerja di berbagai perusahaan yang ada di Bintan,” kata Indra Hidayat, Senin (10/1/2022).

Ia menerangkan, dalam aplikasi itu ada layanan permohonan pembuatan kartu kuning. Bagi anda pencari kerja yang membutuhkan kartu kuning, tidak perlu jauh-jauh lagi datang ke Kantor Disnaker Bintan yang ada di Kota Tanjungpinang.

Cukup membuka Aplikasi Silancar, seluruh persyaratan dan permohonan bisa dilakukan secara online. Kemudian kata dia, ada informasi mengenai pendataan ketenagakerjaan secara terpilah sesuai pendidikan dan kualisifikasi keahlian.

Baca Juga :  Kualifikasi Piala Asia AFC 2023, Berikut Daftar 23 Nama Pemain yang Dipanggil Shin Tae-yong

Dalam aplikasi itu juga, ada layanan pengaduan secara online berkaitan dengan perselisihan ketenagakerjaan. Indra menambahkan, layanan pencatatan tenaga kerja secara online, informasi mengenai pelatihan termasuk informasi penyediaan data penempatan tenaga kerja ada dalam aplikasi tersebut.

“Jadi semua bisa diakses lewat aplikasi Silancar, Minggu depan kita akan luncurkan,” terangnya.

Dengan kemudahan yang diberikan Disnaker Bintan ini, Indra berharap, masyarakat bisa memanfaatkan untuk seluruh kepentingan terkait ketenagakerjaan. Nanti, setiap layanan bakalan ada notifikasi yang diberikan sebagai jawaban dan layanan yang diakses.

“Nanti ada dikirimkan notifikasi kepada masyarakat sebagai feedback dari layanan yang diakses. Jadi lebih mudah,” demikian diterangkan Indra Hidayat, Kepala Disnaker Bintan. (nurul atia)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *