banner 728x90
Pemain 757 Kepri Jaya FC siap menghadapi putaran nasional Liga 3 2021-2022. F- nurul atia/suaraserumpun.com

Pemain 757 Kepri Jaya TC di Batam, Berikut Kuota dan Jadwal Putaran Nasional Liga 3 2021-2022

Komentar
X
Bagikan

Tanjungpinang, suaraserumpun.com – Pemain 757 Kepri Jaya FC bakal menjalani pemusatan latihan atau training centre (TC) di Kota Batam, dalam pekan ini. 757 Kepri Jaya FC akan menghadapi putaran nasional Liga 3 musim 2021-2022. Berikut kuota dan jadwal putaran nasional Liga 3 musim ini.

PSSI telah berkirim surat edaran ketentuan dan jadwal penyelenggaraan putaran nasional kompetisi Liga 3 musim 2021-2022. Dalam surat edaran itu juga disebut kuota (jumlah klub) dari setiap provinsi se-Indonesia, untuk melanjutkan ke putaran nasional.

Dari Asprov PSSI Kepri sempat menyebutkan, kuota dari Provinsi Kepri bakal dua klub. Namun, PSSI pusat menetapkan hanya 1 klub yang melaju ke putaran nasional. Maklum lah, hanya tujuh klub yang ikut bertanding di putaran provinsi, akhir November 2021 lalu. Klub dari Kepri yang melaju ke putaran nasional, yaitu 757 Kepri Jaya FC.

Baca Juga :  Kampung KB Tanjungpinang Meraih Predikat Terbaik Se-Provinsi Kepri

“Ya, kami sudah menerima edaran dari PSSI tentang putaran nasional Liga 3 2021-2022 itu. Dari Kepri, cuma satu klub kuotanya untuk ke putaran nasional,” ujar Ihsan, Ketua Harian 757 Kepri Jaya FC kepada suaraserumpun.com, Senin (10/1/2022).

Berikut kuota (jumlah) klub yang bertanding di putaran nasional Liga 3 2021-2022 dari hasil putaran provinsi:

Kuota klub dari setiap provinsi se-Indonesia untuk putaran nasional Liga 3 musim 2021-2022. F- Istimewa/sumber pssi

Dari surat edaran PSSI itu, ada beberapa poin regulasi yang sangat mendasar. Antara lain, pelaksanaan pertandingan putaran nasional Liga 3 2021-2022 akan dilaksanakan terpusat di Pulau Jawa. Babak 64 besar dilaksanakan secara home tournament, dengan sistem setengah kompetisi. Jadwalnya dimulai tanggal 29 Januari sampai dengan 5 Februari 2022.

Baca Juga :  KPID Riau Harap Masyarakat Inhil Jadi Ujung Tombak Gerakan Keluarga Cinta Siaran Indonesia

Kemudian, babak 32 besar juga dilaksanakan secara home tournament, dengan setengah kompetisi. Jadwalnya dimulai tanggal 9 Februari sampai dengan 16 Februari 2022. Babak 16 besar dilaksanakan secara home tournament, dengan sistem setengah kompetisi. Jadwalnya tanggal 20 Februari sampai dengan 27 Februari 2022. Dilanjutkan dengan babak delapan besar dengan sistem setengah kompetis. Enam tim dipastikan promosi ke Liga 2 pada musim 2022.

Sedangkan babak semifinal dilaksanakan dengan knock-out, dan single match (sekali pertandingan), tanggal 3 Maret 2022. Dan pertandingan final sekali pertandingan, tanggal 6 Maret 2022.

Baca Juga :  Roby: Ayo Sukseskan Popda 2022 Kepri di Bintan

“Untuk menghadapi putaran nasional Liga 3 2021-2022 ini, pemain kami akan menjalani TC di Kota Batam, meski pertandingan dipusatkan di Pulau Jawa. Tapi, akan kami lihat lagi hasil drawing pertengahan pekan ini,” sebut Ihsan.

Selain itu, untuk pergantian atau penambahan pemain, hanya diperbolehkan maksimal lima orang. Pemain pengganti atau penambahan itu hanya yang terdaftar di putaran provinsi setempat. (nurul atia)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *