banner 728x90
Pelatih muaythai Kepri Hendri mengikuti drawing untuk menghadapi pertandingan di PON XX Papua, Minggu (26/9/2021) kemarin. F- Istimewa / Humas KONI Kepri

Petarung Muaythai Kepri Berhadapan dengan Fighter Jawa Barat

Komentar
X
Bagikan

Tanjungpinang, suaraserumpun.com – Petarung cabang olahraga muaythai Kepri akan berhadapan dengan fighter (petarung) dari Jawa Barat. Pertandingan cabor Muaythai di ajang PON XX Papua akan mulai, Senin (27/9/2021) ini.

Petarung muaythai Kepri melawan atlet dari Jawa Barat ini berdasarkan hasil pengundian (drawing) di Hotel Grand Papua, Minggu (26/9/2021) kemarin. Sedangkan petarung tuan rumah Papua mendapat keberuntungan, langsung melaju ke babak semifinal. Ada tujuh petarung yang berlaga di kelas 75 kilogram cabor muaythai. Tujuh provinsi yang berlaga adalah Papua, Kepri, Jawa Barat, Sulawesi Utara, Banten dan Sumatera Barat.

Baca Juga :  Medsos dan Website Diskominfo Kepulauan Riau Masuk 6 Terbaik Nasional

Kepri diwakili satu fighter di kelas 75 kg, yakni Dirga Paradice. Meski mendapat lawan tangguh, Kepri yakin mampu membuat kejutan.

Dalam keterangan resmi yang diterima redaksi suaraserumpun.com, pelatih Muaythai Kepri Hendri menyatakan optimis, di laga perdana melawan Jawa Barat ini. Menurutnya, jika berhasil mengalahkan petarung Jawa Barat peluang Kepri meraih medali terbuka luas.

“Jika berhasil menang atas Jawa Barat, Dirga bisa mempersembahkan medali bagi Kepri,” terangnya.

Selain itu, Hendri telah menyiapkan strategi khusus untuk menghadapi laga perdana. Tak cuma itu, ia terus mengasah kemampuan anak asuhnya agar suap berlaga.

Baca Juga :  Pemprov Kepri Optimis Bisa Meningkatkan Ekonomi Indonesia

“Latihan disik dan teknik terus dilakukan semenjakendarat di Bandara Sentani, Papua. Alhamdulillah kondisi fisik dan psikologis Dirga terus meningkat,” jelasnya.

Jika berhasil mengalahkan Jawa Barat di laga perdana, Kepri akan menghadapi perlawanan pemenang laga Banten dan Sumbar. Mohon dukungan doa dari masyarakat Kepri. (sigik)

Editor: Sigik RS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *