banner 728x90
Lansia tionghoa antusias antusias mengikuti vaksinasi di Vihara Bhakti Sasana Kijang, Bintan Timur, Kabupaten Bintan, Kepri, Jumat (25/62021).

Hampir Seribu Warga Ikut Vaksinasi di Vihara Bhakti Sasana Kijang, Vaksinator Dibikin Lelah

Komentar
X
Bagikan

KEPULAUANRIAU (suaraserumpun) – Hampir seribu warga etnis tionghoa dan masyarakat umum di Kijang Kota, Bintan Timur, Kabupaten Bintan antusias mengikuti vaksinasi Covid-19, Jumat (25/6/2021). Bahkan, vaksinator dari tenaga medis dibikin lelah.

Vaksinasi tahap dua ini digelar oleh Yayasan Bhakti Sasana Kijang, bekerja sama dengan TNI AD melalui program Gurindam 12, serta Mahabudhi Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Vaksinasi ini merupakan tahap kedua, yang dipusatkan di aula Vihara Bhakti Sasana Kijang, Bintan Timur. Tahap pertama, sebanyak 627 orang lansia khusus warga tionghoa yang divaksin, Rabu (9/6/2021). Karena masih banyak warga yang meminta, sehingga dilaksanakan vaksinasi tahap kedua ini.

Baca Juga :  Pembukaan Kongres Asprov PSSI Kepri, Ansar Ahmad Turut Berduka Atas Tragedi Kanjuruhan

Untuk vaksinasi tahap kedua ini, warga yang mendaftar sebanyak 985 orang. Vaksinasi dibagi beberapa sesi, dibagi sesuai dengan jadwal. Sampai Jumat (25/6/2021) sore, warga yang telah divaksin 909 orang. Vaksin yang disediakan pihak Puskesmas untuk 990 sasaran.

“Warga begitu antusias mengikuti vaksinasi yang kami gelar ini,” kata Ferry, panitia pelaksanakan.

Vaksinasi tahap kedua ini, mayoritas masih dari warga etnis tionghoa. Pelaksanaan vaksinasi dibantu puluhan personel TNI AD, TNI AU dan TNI AL. Bahkan, vaksinasi ini dikunjungi oleh pimpinan TNI.

Baca Juga :  Polsek Tambelan Memusnahkan Arak Hasil Razia di Kapal Roro KM Bahtera Nusantara 03

“Jika pada tahap pertama, hanya 4 orang tenaga vaksin (vaksinator) yang melayani. Tahap kedua ini, kita sudah tambah tenaga vaksinator. Sehingga, ada 909 warga yang sudah divaksin,” ujarnya.

Personel TNI AD mendorong lansia untuk melaksanakan vaksinasi.

Salikin mewakili tokoh pemuda tionghoa Kabupaten Bintan, mengapresiasi terhadap lansia tionghoa Kijang, yang telah mengikuti vaksinasi Covid-19. Vaksinasi ini merupakan upaya yayasan sosial, pemerintah dan semua pihak dalam upaya memutus mata rantai Covid-19.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada TNI-Polri, tenaga medis yang lelah melakukan vaksinasi. Serta semua unsur yang terlibat dalam kegiatan sosial ini. Kita melaksanakan vaksinasi massal ini, agar bangsa Indonesia sehat. Dan Covid-19 segera hilang di negeri kita,” tambah Salikin. (SS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *