banner 728x90
Bupati Bintan Apri Sujadi memaparkan tentang pembangunan infrastruktur pendukung pemulihan ekonomi, dalam rapat paripurna DPRD Bintan.

Empat Tahun, Pemkab Bintan Bangun Jalan Sepanjang 123,06 Kilometer

Komentar
X
Bagikan

KEPULAUANRIAU (suaraserumpun) – Selama empat tahun terakhir, Pemkab Bintan membangun dan meningkatkan infrastruktur jalan sepanjang 123,06 kilometer. Sementara, Pemerintah Kabupaten Bintan memiliki tugas untuk mengurusi pembangunan jalan sepanjang 898 kilometer, hingga tahun 2020.

Untuk mengurus jalan ini, Pemkab Bintan memerlukan dukungan anggaran dari provinsi dan pusat (APBN). Jalan sepanjang 898 kilometer lebih di wilayah Kabupaten Bintan ini, tak semuanya menjadi kewenangan Pemkab Bintan. Dari pemerintah pusat, pembangunan jalan sepanjang 137 kilometer lebih, jalan provinsi sepanjang 139 kilometer lebih, dan jalan kabupaten sepanjang 622 kilometer lebih.

Baca Juga :  Adi Prihantara Lepas Pawai Takbir Sambut Hari Raya Idul Adha 1444 H di Sei Carang Tanjungpinang

Selama empat tahun terakhir (2016-2020), semasa Apri Sujadi menjabat sebagai Bupati Bintan, tercatat 74,8 kilometer jalan yang dibenahi. Jumlah itu terdiri dari pembukaan atau pembangunan jalan sepanjang 16,88 kilometer, peningkatan atau pengaspalan jalan sepanjang 46,69 kilometer. Ditambah dengan pemeliharaan berkala (overlay).

Sedangkan pembangunan jalan dengan menggunakan APBN, terealisasi 48,26 kilometer. Sehingga, total pembangunan jalan dari sumber dana APBD dan APBN itu sepanjang 123,06 kilometer.

“Selain itu, pembangunan jalan lingkungan dan kampung, terealisasi sepanjang 57,01 kilometer. Kegiatan ini ada di Dinas PUPR dan sebagian di Dinas Perkim,” kata Herry Wahyu, Kepala Dinas PUPR Bintan, Rabu (31/3/2021).

Baca Juga :  Pj Sekda: MenPAN-RB Mengajak Kepala Daerah Menyukseskan Reformasi Birokrasi Tematik

Sebelumnya, Bupati Bintan H Apri Sujadi mengungkapkan, program prioritas pembangunan infrastruktur akan terus dikembangkan dan dibangun bagi kepentingan masyarakat banyak.

“Bagaimanapun, pembangunan infrastruktur harus benar-benar memiliki manfaat yang bisa dirasakan masyarakat banyak,” ujar Apri Sujadi, usai rapat paripurna DPRD Bintan dengan agenda penyampaian LKPj, Senin (29/3/2021).

Ia juga menuturkan bahwa saat ini, pembangunan infrastruktur di tengah pandemi Covid-19 dinilai perlu memperhatikan beberapa hal, terutama untuk menunjang pemulihan ekonomi. Selain itu, menurutnya strategi kebijakan pembangunan infrastruktur memang harus mampu memilih jenis infrastruktur untuk pemulihan ekonomi terlebih dahulu.

Baca Juga :  Menkum dan HAM Menghadiri Intellectual Property dan Tourism Kepulauan Riau, Disambut Ansar Ahmad

“Dengan alokasi anggaran terbatas, memang seyogianya prioritas pembangunan infrastruktur harus menunjang sektor pemulihan ekonomi,” tutupnya. (SS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *