banner 728x90
Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad menikmati es apolo yang dijual pedagang UMKM Batu Lima, Tanjungpinang, Jumat (12/3/2021) sore kemarin.

Begini Cara Ansar Ahmad Memajukan UMKM, Pedagang Es Apolo Pun Kecipratan Rezeki

Komentar
X
Bagikan

KEPULAUANRIAU (suaraserumpun) – Gubernur Kepulaun Riau H Ansar Ahmad sedang getol memulihkan ekonomi rakyat, akibat dampak pandemi Covid-19. Satu dari sekian banyak cara, ini yang dilakukan Ansar Ahmad untuk meningkatkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Jarum jam menunjukkan pukul 17.20 WIB, Jumat (12/3/2021) kemarin. Gubernur Kepulauan Riau H Ansar Ahmad baru saja selesai memimpin rapat pemantapan tugas Satgas Covid-19 di ruang rapat utama Lantai 4 Pemprov Kepri. Sebelumnya, gubernur juga memimpin beberapa agenda penting, sejak pagi hingga sore.

Usai rapat, Ansar Ahmad si mantan Bupati Bintan dua periode itu langsung turun ke lantai bawah. Bersama kepala OPD, dia menuju mobil dinas yang sudah menunggu. Cuaca terasa begitu panas. Karena sudah beberapa hari ini, belum lagi turun hujan.

Baca Juga :  Dua Pria Nginap di Wisma Sambil Bawa Sabu, Ditangkap Polisi

Setelah memasuki mobil, gubernur yang ditemani seorang sopir dan ajudan langsung melesat pulang. Ketika sampai di Batu Lima Tanjingpinang, tepatnya di depan Kantor Badan Pusat Statistik, tiba-tiba mobil yang membawa laki-laki kelahiran 1964 itu berhenti.

Ansar Ahmad langsung keluar dari mobil, dan langkah kakinya menuju ke sebuah kedai kecil sederhana yang menjual es apolo.

“Saya pesan satu gelas ya. Haus betul hari ini,” kata Ansar Ahmad sambil mengajak rombongan yang lain untuk pesan minuman yang sama.

Baca Juga :  Program Pemberian Insentif Menurunkan Angka Kemiskinan di Provinsi Kepri

Gubernur yang tiada lelah bekerja ini terlihat menikmati setiap seduhan es apolo yang dijual pedagang UMKM tersebut.

“Minum es di kedai tidak apa. Kalau ingin UMKM hidup, memang seharusnya kita bantu. Tidak hanya melalui program pemerintah, tetapi juga dengan sikap kita sebagai pemimpin. Sesekali datang dengan rombongan dan makan minum di kedai seperti ini, juga membantu eksistensi UMKM,” jelasnya.

Setelah usai minum es apolo, Ansar Ahmad bergegas masuk mobil untuk pulang.

“Bentar lagi magrib. Setelah salat, ada pertemuan lagi dengan beberapa OPD untuk membahas beberapa program yang sudah harus berjalan dengan baik,” katanya begitu mobil yang membawanya perlahan menyusuri jalan menuju kediaman.

Baca Juga :  Rumah Ketua DPRD Kota Tanjungpinang Diserang ODGJ, Begini Kata Lis Darmansyah

Langit terlihat mulai memerah jingga, magrib pun menjelang. Sayup-sayup lantunan kitab suci berkumandang pertanda magrib akan tiba. Saat tiba di kediamannya, Ansar langsung keluar dari mobil. Dia berdiri di depan pintu pagar sejenak, seraya mengumbar senyum sambil menyapa beberapa Satpol PP yang bertugas melakukan penjagaan dari pagi. Setelah itu dia pamitan untuk masuk ke dalam rumah untuk istirahat. Namun dari raut wajahnya, Ansar Ahmad terlihat masih punya cara lain untuk membangkitkan UMKM di Kepri. Tak cuma hanya membeli dan menikmati es apolo bersama sejumlah OPD, yang dia lakukan tadi. (SS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *